Jakarta (ANTARA) - Rusia mencatat 29.929 kasus terkonfirmasi baru COVID-19 dalam 24 jam terakhir, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 10.016.896, menurut pusat respons dan pemantauan resmi dalam pernyataan pada Minggu (12/12).
Jumlah kematian di seluruh negara itu bertambah 1.132 menjadi 289.483, sementara jumlah pasien sembuh bertambah 31.391 menjadi 8.741.355.
Sementara itu, jumlah tertinggi tercatat di Moskow sebanyak 2.862 kasus baru, sehingga totalnya menjadi 1.984.378. Saint Petersburg melaporkan penambahan kasus tertinggi kedua setelah ibu kota Rusia dengan 2.012 kasus baru.
Hingga Jumat (10/12), lebih dari 74 juta warga Rusia sudah menerima suntikan dosis pertama vaksin COVID-19 dan lebih dari 67 juta orang telah menerima vaksinasi lengkap.
Tingkat kekebalan kelompok di negara itu berada di angka 55,7 persen.
Kasus COVID-19 di Rusia tembus 10 juta
13 Desember 2021 18:28 WIB
Sepasang kekasih yang mengenakan masker terlihat di Lapangan Merah di Moskow, Rusia, pada 11 Desember 2021. (Xinhua/Bai Xueqi)
Pewarta: Xinhua
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2021
Tags: