Nusa Dua (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mempersembahkan penghargaan "Global Champion for Disaster Risk Reduction" yang diterima dari Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) kepada seluruh rakyat Indonesia.
"Beliau (Presiden Yudhoyono) sangat berterima kasih, terutama kepada seluruh elemen bangsa karena ini merupakan peran semua pihak, atas nama pemerintah Indonesia yang menerima," kata Juru Bicara Presiden Julian A Pasha di Nusa Dua, Bali, Rabu, saat mendampingi Presiden meninjau Bali Collection Center.
Pada Selasa (10/5), Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon menyerahkan penghargaan kepada Presiden Yudhoyono dalam pembukaan sidang ke-3 Global Platform for Disaster Risk Reduction di Jenewa, Swiss. Presiden Yudhoyono diwakili oleh Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Syamsul Maarif.
Menurut Julian, PBB memberikan penghargaan itu kepada Presiden Yudhoyono oleh karena Pemerintah Indonesia dianggap berhasil menekan resiko bencana.
"Pemerintah melakukan langkah antisipatif, dan menerapkan penanggulangan bencana. Bukti dan komitmen pemerintah yakni pembentukan BNPB. Apalagi indonesia merupakan negara yang cukup rawan potensi bencana," katanya.
Pengumuman pemberian penghargaan tersebut dilakukan di depan 82 delegasi negara yang 17 diantaranya dipimpin menteri dan pejabat setingkat menteri, 24 organisasi internasional, dan dihadiri 2.500 delegasi dari seluruh dunia, termasuk Delegasi RI yang dipimpin Kepala BNPB.
Ban Ki-moon, menyampaikan bahwa pemberian penghargaan tersebut diharapkan dapat menjadi pendorong bagi masyarakat internasional untuk mencontoh keberhasilan Pemerintah Indonesia dalam meningkatkan kesadaran pentingnya pencegahan bencana, serta menerapkannya dalam kebijakan nasional yang efektif.
Sekjen PBB menggunakan kesempatan ini untuk menyampaikan penghargaan kepada Presiden RI sebagai "global champion" di bidang pengurangan resiko bencana atas keberhasilan Indonesia menerapkan dan mengimplementasikan kebijakan di bidang ini secara baik.
(G003/A033)
Presiden Persembahkan Penghargaan PBB untuk Rakyat
11 Mei 2011 16:58 WIB
Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha. (FOTO.ANTARA)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2011
Tags: