Jakarta (ANTARA) - Terdapat sejumlah informasi menarik dan penting di sektor perekonomian pada hari Sabtu (11/12), yang beritanya layak untuk disimak pada pagi ini mulai dari Erick Thohir dapat penghargaan MUI sebagai Penggerak Ekonomi Syariah sampai Menteri Perhubungan ungkap Indonesia kembali terpilih jadi Anggota Dewan IMO. Simak selengkapnya.
1. Erick Thohir dapat penghargaan MUI sebagai Penggerak Ekonomi Syariah
Menteri BUMN Erick Thohir memperoleh penghargaan Penggerak Ekonomi Syariah dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Simak selengkapnya di sini
2. Erick Thohir: Indonesia butuh 17,5 juta ahli digital sampai tahun 2035
Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan Indonesia membutuhkan 17,5 juta ahli digital sampai dengan tahun 2035.
Simak selengkapnya di sini
3. Menparekraf Sandiaga: Perempuan punya peran penting bangkitkan UMKM
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menyebut perempuan memiliki peranan penting dalam membangkitkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia.
Simak selengkapnya di sini
4. Kemenkop-SMESCO dan Kimia Farma kolaborasi dorong penjualan produk UKM
Kementerian Koperasi dan UKM bersama SMESCO Indonesia serta Kimia Farma Apotek berkolaborasi memperluas akses pemasaran dalam negeri bagi UKM herbal dan spa sebagai langkah pemerintah dalam pemulihan ekonomi pascapandemi COVID-19.
Simak selengkapnya di sini
5. Menhub: Indonesia kembali terpilih jadi Anggota Dewan IMO
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkapkan Indonesia kembali terpilih menjadi anggota Dewan International Maritime Organization (IMO) Kategori C Periode Tahun 2022 – 2023, setelah melalui penghitungan suara yang dilaksanakan di markas besar IMO.
Simak selengkapnya di sini
Kemarin, Erick Thohir raih penghargaan MUI sampai anggota Dewan IMO
12 Desember 2021 10:21 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir memperoleh penghargaan Penggerak Ekonomi Syariah dari Majelis Ulama Indonesia atau MUI. ANTARA/HO-Kementerian BUMN/pri.
Pewarta: Aji Cakti
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2021
Tags: