Palembang (ANTARA News) - Sriwijaya Football Club berhasil mengalahkan tim tamu, Persewa Wamena dalam pertandingan Liga Super Indonesia di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Minggu, 2-1.

Pada pertandingan babak pertama, Persewa unggul duluan setelah Boakay E berhasil memasukkan bola pada menit ke-12.

Dengan kemasukan satu gol itu membuat kesebelasan "Laskar Wong Kito" mengatur strategi bermain, ternyata membuahkan hasil menyamakan kedudukan, 1-1.

Gol balasan kesebelasan yang dilatih Ivan Kolev itu diciptakan melalui tendangan pemain andalan, Keith Kayamba pada menit ke 28.

Sebenarnya tim tuan rumah banyak mendapatkan kesempatan untuk memasukkan bola, namun belum mampu dimanfaatkan secara maksimal.

Pertandingan yang disaksikan ribuan penonton itu, kedua kesebelasan sama sama ngotot untuk menjadi pemenang.

Namun, tim tuan rumah berhasil menaklukkan tim Persewa pada babak pertama setelah, Kayamba kembali memasukkan bola ke mulut gawang Persewa pada menit ke 31.

Dengan kemenangan babak pertama itu disambut gembira ribuan penonton menyaksikan pertandingan yang cukup seru itu.

Kesebelasan Persewa terus melancarkan serangan, namun pada babak pertama itu terpaksa mengakui keunggulan tim tuan rumah.

Sementara pada babak kedua dalam pertandingan itu, kedua kesebelasan sama-sama meningkatkan tempo permainan untuk menambah gol.

Sriwijaya FC kembali percaya diri setelah mantan pemain nasional, Oktovianus Maniani tampil pada babak kedua menggantikan Jajang Mulyana.

Okto yang menjadi andalan tim tuan rumah itu bermain maksimal dan bola sering berada di pertahanan lawan.

Namun hingga pertandingan babak kedua berakhir kedudukan masih, 2-1 untuk kemenangan Sriwijaya FC.

Pelatih Sriwijaya FC, Ivan Kolev merasa puas atas kemenangan tersebut, karena dapat memotivasi pemain dalam pertandingan babak berikutnya.

Kemenangan itu akan dijadikan bahan untuk pertandingan berikutnya, kata dia.

Pelatih Persewa, Suharno mengatakan, pihaknya mengakui keunggulan lawan dalam pertandingan tandang tersebut.(*)

(T.U005/M033)