"Kami saat ini melakukan evakuasi di lokasi banjir setinggi 1,5 meter, " kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kabupaten Lebak Febby Rizky Pratama di Lebak, Senin.
Banjir yang melanda wilayah Rangkasbitung Kabupaten Lebak itu hingga kini belum menerima laporan korban jiwa.
Saat ini, relawan melakukan evakuasi untuk membantu masyarakat yang dilanda banjir tersebut.
"Kami meyakini banjir itu dipastikan malam ini surut, sehingga warga tidak perlu mengungsi," katanya.
Menurut dia, banjir yang melanda sejumlah perkampungan di Rangkasbitung akibat aliran sungai tidak normal untuk menampung debit air.
Selain itu juga banjir di Cigalempong juga akibat menyempitnya aliran sungai.
"Kami terus melakukan upaya evakuasi agar warga yang dilanda banjir itu tidak menimbulkan korban jiwa, " katanya.
BPBD Lebak sudah mempersiapkan peralatan evakuasi dan stok logistik untuk keperluan penanganan dampak bencana.
Selain itu, BPBD menyiagakan relawan penanggulangan bencana.
Baca juga: Ruas jalan di Rangkasbitung kembali dilanda banjir
Baca juga: Warga Sentral Rangkasbitung mengungsi rumah terendam banjir
Baca juga: Ruas jalan di Rangkasbitung terendam banjir