Jakarta (ANTARA) - Perayaan "Halloween" saat ini sudah menjadi salah satu kegiatan yang dikenal secara global dan dirayakan setiap akhir Oktober atau tepatnya tanggal 31 Oktober.

Awalnya perayaan itu merupakan tradisi dari daratan Eropa untuk mengenang orang-orang yang sudah tiada. Namun, seiring berjalannya waktu kegiatan itu tak hanya menjadi ajang tradisi lokal tapi juga dunia berkat globalisasi.

Mengutip siaran pers Likee, Sabtu, berikut beberapa inspirasi kegiatan yang bisa dilakukan untuk merayakan Halloween dengan lebih meriah.

Lomba Kostum Halloween

Perayaan festival Halloween mungkin menjadi salah satu festival yang paling ditunggu oleh kawula muda di Indonesia.

Setiap tahunnya, banyak dari perkumpulan anak muda yang mengadakan acara dengan lomba kostum Halloween.

Tidak heran, jika banyak dari mereka yang berdandan ekstra untuk dapat memenangkan lomba ini.

Bahkan para make-up artis juga turut kebanjiran pesanan untuk mendandani para anak muda ini dengan makeup yang unik dan seram untuk memaksimalkan tampilannya.

Baca juga: Kostum "Squid Game" paling banyak dicari untuk Halloween

Rayakan Halloween dengan berjalan ke mal

Anda juga bisa merayakan Halloween dengan cara yang mudah yaitu dengan pergi ke mal.

Biasany pusat perbelanjaan maupun kafe di kota-kota besar di Indonesia sering dihiasi oleh berbagai ornamen dekorasi bertemakan Halloween.

Mulai dari lampion berbentuk labu, patung tengkorak, hingga menu makanan dan minuman dengan tampilan unik nan menyeramkan tentunya menambah suasana khas Halloween.

Bermain ke rumah hantu

Bagi anda yang gemar menguji adrenalin maka anda bisa merayakan Halloween dengan mendatangi pertunjukan rumah hantu yang diadakan oleh beberapa vendor.

Dengan adanya pandemi yang terjadi, pertunjukan rumah hantu kali ini sedikit berbeda.

Jika sebelumnya, kamu dan sekelompok temanmu dapat mengelilingi rumah hantunya sambil berjalan kaki, kali ini kamu bisa sambil duduk manis di dalam mobil.

Kini pertunjukan rumah hantu dilakukan dengan konsep drive thru. Meskipun seru dan menyenangkan, bagi kamu yang menyetir tetap harus berhati-hati ya.

Baca juga: Tujuh tayangan horor untuk menemani Halloween

Nonton film horor di bioskop

Masih dalam perayaan festival Halloween, bioskop di Indonesia biasanya memutar beberapa film bertemakan Halloween.

Begitu juga dengan tahun ini di mana kini bioskop mulai kembali aktif beroperasi dan menyajikan berbagai pilihan film bergenre horor maupun thriller.

Ikut Halloween challenge di media sosial

Dengan berkembangnya berbagai tren di media sosial, khususnya pembuatan konten video pendek, tidak heran jika saat ini banyak orang yang membagikan keseruan aktivitasnya melalui media sosial. Tidak terkecuali Halloween.

Semakin banyak kegiatan ang bisa dilakukan, mulai berbagi cara melakukan riasan ala Halloween hingga menceritakan cerita seram khas Halloween yang bisa menarik banyak penonton.

Baca juga: SM Entertainment sebar undangan Halloween ala "Squid Game"

Baca juga: Debut "Halloween Kills" cetak Rp709 miliar di box office

Baca juga: Rekomendasi tayangan mencekam sambut halloween