Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPP Partai Golkar, Priyo Budi Santoso, mengatakan, ketua pimpinan daerah yang ada di setiap provinsi di Indonesia akan dikumpulkan untuk membicarakan perkembangan perpolitikan yang terjadi saat ini.

"Semua ketua pimpinan daerah diwajibkan untuk hadir dalam pertemuan yang akan dipimpin langsung oleh Ketua Umum DPP Golkar Aburizal Bakrie pada Selasa (8/3) nanti. Tidak boleh diwakilkan," kata Priyo usai menerima Penganugerahan sebagai Politisi Pria Terpopuler 2010, di Jakarta, Senin malam.

Menurut dia, dikumpulkannya ketua pimpinan daerah itu karena dipandang perlu mengingat situasi politik saat ini begitu cepat. Yang akan disampaikan mengenai beberapa pokok perkembangan situasi politik terakhir.

"Mereka akan mendapatkan penjelasan dari Ketum Golkar, sehingga diharapkan adanya umpan balik atau pandangan dari daerah terhadap situasi terakhir. Kami juga ingin pada saatnya agar teman di daerah memberikan mandat penuh kepada DPP untuk memutuskan terbaik mengenai perkembangan perpolitikan kita saat ini," katanya.

Ia pun tidak membantah adanya permintaan dari daerah agar Golkar berada di luar pemerintahan, tetapi ada juga yang masih menginginkan Golkar memberikan pengabdiannya kepada masyarakat dan bangsa dengan mendukung pemerintahan SBY.

"Di Golkar juga terjadi pandangan-pandangan yang berbeda, tetapi tujuannya baik. Golkar ingin mengabdikan diri untuk kepentingan rakyat dan bangsa ke depan," tuturnya.

Golkar, katanya, masih memiliki citra rasa untuk membangun kebersamaan sebagai partai yang mandiri dan memiliki keteguhan dalam hal kerakyatan. (S037/KWR/K004)