Berlin (ANTARA News/AFP) - Liga Utama Jerman, Bundesliga, memastikan menambah tempat keempat dalam liga Champions untuk musim 2012/13 dengan mengorbankan Serie A Italia, demikian kata Liga Sepak Bola Jerman (DFL).

Penampilan tim-tim Jerman belakangan ini pada kompetisi Eropa telah mengangkat tim-tim Jerman di atas tim-tim Italia dalam peringkat UEFA dan mereka akan mendapat tiga tempat otomatis, ditambah satu tempat pada play-off, pada musim kompetisi 2012/13.

Akibatnya, Serie A akan hanya punya tiga tempat dalam Liga Champions: dua tempat otomatis dan satu posisi play-off.

Inter Milan menderita kekalahan dari Bayern Munich pada pertandingan leg pertama babak 16 besar pekan lalu dan semua ketiga tim Italia dalam Liga Champions kalah dalam pertandingan kandang sementara Napoli tersingkir dari Liga Europa.

Kendati Inter memenangi Liga Champions musim lalu, tim-tim Jerman sekarang sudah naik dalam peringkat UEFA.

Klub-klub Jerman meningkatkan total poin mereka menjadi 68.103, unggul 8.122-poin atas tim Serie A Italia (59.981).

Akibatnya, Jerman tidak lagi dapat disingkirkan dari tempat ketiga di bawah Inggris dan Spanyol dari koefisien lima tahun UEFA, yang menentukan peringkat sebuah negara berdasarkan kinerja tim-tim domestik mereka.
(Uu.F005)