Jakarta (ANTARA) - Kekalahan tim bulu tangkis beregu putri Indonesia 2-3 dari Thailand pada babak perempat final Piala Uber 2020 menurut Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky adalah karena para pemain tidak bisa mengatasi tekanan terutama di sektor tunggal.
Tiga pemain tunggal yang diturunkan menghadapi Thailand tidak satu pun yang menyumbang angka bagi Tim Indonesia.
Padahal dari awal, Rionny mengatakan dirinya sangat mengharapkan pemain tunggal pertama Gregoria Mariska Tunjung bisa menyumbang poin yang sangat menentukan bagi perjalanan tim Uber Indonesia.
"Sangat disayangkan Gregoria malah kalah. Padahal dia membuka permainan dengan meyakinkan. Dia awalnya bisa mengontrol dan menang," ujar Rionny dalam keterangan resmi PP PBSI, Jumat.
Baca juga: Gregoria akui bermain buruk pada gim kedua dan ketiga
Karena sebuah kesalahan di gim kedua, permainan Gregoria jadi hilang. Menurut Rionny anak didiknya jadi bermain penuh tekanan. Pola mainnya mengikuti pola lawan dan tidak bisa keluar dari tekanan.
"Ini catatan buat saya. Kenapa dia tidak bisa mengatasi tekanan. Padahal dia diharapkan bisa menyumbang poin. Gregoria itu harapan kita," ujar Rionny.
Untuk Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo juga serupa, mereka tidak bisa keluar dari tekanan.
"Pressure Putri KW terlalu berat. Di gim kedua sebenarnya bisa mengatasi keadaan dan memimpin dalam pengumpulan poin. Namun karena kesalahan sendiri dan hilang sampai lima poin, memberi angin kepada lawan untuk bangkit. Meski dia bisa menyusul, finishingnya di gim kedua tidak bagus. Dua kesalahan smes karena terburu-buru, menyangkut net," sebut Rionny.
Untuk Ester, gim pertama bisa main bagus. Bisa membuat setting. Namun karena tak bisa mengatasi tekanan, dia gagal. Sebagai sesama pemain muda melawan wakil Thailand, siapa yang bisa menguasai tekanan lebih baik, dialah yang akan menang.
Baca juga: Pelatih: Kekalahan Ester semata-mata karena minim jam terbang
"Sayang Ester tak bisa keluar dari tekanan. Ini juga karena pengaruh jam terbang pengalaman. Di gim kedua, lawan benar-benar mengontrol permainan dan Ester jadi susah untuk bangkit," kata Rionny.
Dengan kegagalan tersebut, Rionny menyebut akan melakukan evaluasi lebih dalam terhadap permainan pemain tunggal putri. Pasalnya, sebagai pemain muda, perjalanan mereka ke depan masih panjang.
"Kita tidak bisa bilang lagi kalah tidak apa-apa. Harus segera diperbaiki benar-benar. Dicari kenapa kalah dan tidak bisa mengelola tekanan di lapangan. Karena ketiga pemain ini adalah harapan kita di tunggal putri Indonesia," lanjut Rionny.
Baca juga: Greysia/Apriyani kembali diturunkan hadapi Thailand di perempat-final
Piala Thomas Uber
Rionny: Kekalahan Tim Uber karena tidak bisa atasi tekanan
15 Oktober 2021 17:41 WIB
Piala Thomas dan Piala Uber. ANTARA/ddn (.)
Pewarta: Fitri Supratiwi
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2021
Tags: