Jayapura (ANTARA) - Atlet asal DKI Jakarta Adityo Restu Putra meraih medali keempat dalam perlombaan loncat indah Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Kali ini, Adityo menjadi yang terbaik pada nomor menara putra dengan mendapat nilai 399,10 di Arena Akuatik Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura, Rabu.

Adityo tampil enam kali loncatan. Tiga di antaranya ia lakukan pada menara 10 meter yakni pada loncatan pertama dengan nilai 70,50, kedua dengan nilai 75,20, kelima mendapat nilai 67,20, dan keenam 67,65.

Sementara pada dua loncatan lainnya yakni ketiga dan keempat dilakukan pada ketinggian 5 meter. Dia pun masing-masing mendapat nilai 70,50 dan 48.05.

Dengan hasil ini, Adityo berhak atas medali emas. Kontingen DKI Jakarta juga menyabet medali perak melalui Andriyan yang mendulang nilai 394,80. Posisi ketika ditempati wakil Jawa Timur, Muhammad Nasrullah dengan nilai 386,15.

Bagi Adityo, ini merupakan emas keempat sepanjang bersiang di pentas olahraga terbesar di Indonesia tersebut. Sebelumnya, dia juga meraih emas pada nomor sinkronisasi menara putra bersama Andriyan.

Kemudian dia juga sukses menjadi yang terbaik bersama Tri Anggoro Putra pada nomor sinkronisasi papan 3 meter putra. Emas lainnya bagi Adityo diraih saat tampil pada nomor papan 1 meter putra.

Berikut hasil lomba loncat indah nomor menara putra PON XX Papua, Rabu (13/10/2021)

1. Adityo Restu Putra (DKI Jakarta) - 399,10

2. Andriyan (DKI Jakarta) - 394, 80

3. Muhammad Nasrullah (Jawa Timur) - 386,15

4. Adil Ahmad Ibra (Papua) - 272,75

5. Muhammad Fadhil ( Kalimantan Selatan) - 232,40