Mimika (ANTARA) - Pelatih tim bola tangan putra Jawa Tengah Muhlisin memuji permainan yang ditunjukkan tim tuan rumah pada laga perdana babak penyisihan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua.

"Papua bermain luar biasa. Perlawanannya membuat kami sangat kerepotan dari segala lini," kata Muhlisin, usai laga Jateng kontra Papua, di GOR Futsal Mimika, Papua, Sabtu.

Pada laga perdana itu, Jateng berhasil menundukkan tim bola tangan Papua dengan skor 29-23.

Pertandingan berjalan cukup alot karena Papua sempat menempel ketat dengan skor 13-14 untuk keunggulan Jateng pada babak pertama.

Di babak kedua, masih sempat terjadi kejar-kejaran skor, tetapi Jateng berhasil melesat dan memenangi pertandingan dengan selisih enam gol.

Muhlisin bersyukur anak asuhnya tetap konsisten dalam bermain dan bisa menyelesaikan permainan dengan hasil gemilang.

"Alhamdulillah kami bisa konsisten dan bisa menyelesaikan pertandingan ini," katanya.

Jateng menempati Grup B Putra bersama Kalimantan Timur dan Papua. Dijadwalkan, Jateng bersua dengan Kaltim pada Minggu (10/10) besok.

"Besok kami bertemu Kaltim sehingga kami harus tetap fokus. Kami harus tetap menjaga ritme permainan dan tetap bermain tenang," ujar Muhlisin yang juga menangani tim putri.

Menghadapi Kaltim, Muhlisin tetap optimistis bisa kembali meraih dua poin, tanpa mengurangi kewaspadaan terhadap lawan.

"Partai berikut kita harus optimistis meraih poin. Hanya harus hati-hati karena Kaltim juga tim kuat," pungkasnya.

Baca juga: Pelatih bola tangan putri jateng akui pemain-pemainnya telat panas
Baca juga: ABTI jaring atlet timnas bola tangan dari PON Papua