London (ANTARA News/AFP) - Kiper Arsenal Lukasz Fabianski akan absen bertanding selama sisa musim menyusul cedera bahu yang dialaminya, demikian dikatakan pelatih Arsenal Arsene Wenger, Kamis.

Penjaga gawang asal Polandia itu mengalami cedera bahu ketika pemanasan menjelang pertandingan liga utama Arsenal melawan Manchester City bulan lalu dan dia tidak bermain lagi sejak itu.

Cedera itu menjadi terpaan tersendiri bagi kiper berusia 25 tahun itu karena selama musim ini dia tampil cemerlang dan menjadi kiper utama, dan saat ini Fabianski bersiap untuk terbang ke Jerman untuk menjalani operasi.

"Kami mendapat berita buruk tentang Lukasz Fabianski karena dia butuh melakukan operasi di bahunya," kata Wenger.

"Dia memutuskan untuk operasi setelah mendapat saran dari beberapa dokter spesialis dan dia akan menjalani operasi bahu itu di Jerman, ini artinya bagi dia musim ini telah berakhir," tambahnya.

Sementara itu kiper ketiga Arsenal Wojciech Szczesny tampil mengesankan sejak dia turun beraksi di tim utama.

Namun kiper berusia 20 tahun itu harus bersaing dengan Manuel Almunia.

"Saat ini akan ada persaingan kiper antara Wojciech dan Almunia," kata Wenger.

"Wojciech akan bermain pada pertandingan mendatang melawan Newcastle pada Sabtu)," katanya.

Arsenal terakhir ini berada di urutan kedua klasemen liga utama Inggris, terpaut lima poin dengan pimpinan klasemen Manchester United.(*)

(Uu.A020/Z002)