Jakarta (ANTARA) - Sukses dengan perannya di "No Time to Die", Daniel Craig akan masuk di deretan bintang "Hollywood Walk of Fame".

Dikutip dari People, Senin, Daniel akan ditempatkan di sebelah Roger Moore yang sebelumnya juga berperan dalam seri James Bond. Daniel dikabarkan merupakan aktor Bond keempat yang menerima penghargaan di Hollywood Walk of Fame setelah Roger Moore, David Niven, dan Pierce Brosnan.

"Kami sangat senang menempatkan terrazzo Walk of Fame miliknya. Bintang ketenaran di samping bintang-bintang aktor terkenal lainnya yang juga memerankan James Bond, Roger Moore," kata sutradara Hollywood Walk of Fame, Ana Martinez.

Acara resmi peluncuran nama Daniel Craig di Hollywood Walk of Fame akan diselenggarakan pada 6 Oktober, dua hari sebelum film James Bond kelima dan terakhirnya "No Time to Die" debut di bioskop setempat.

Kabarnya, Rami Malek yang merupakan lawan main Daniel dalam "No Time to Die" akan menyampaikan pidatonya pada upacara tersebut untuk menghormati Daniel.

Sebelumnya, Daniel diketahui telah berperan dalam lima film James Bond lainnya yaitu "Casino Royale", "Quantum of Solace", "Skyfall" dan "Spectre".

Baca juga: "No Time To Die"; yang fana adalah waktu, James Bond abadi

Baca juga: "No Time To Die" juga ungkap sisi sentimental James Bond

Baca juga: Setelah Bond, Daniel Craig akan perankan Macbeth di Broadway