Jakarta (ANTARA) - Serial Marvel yang tayang di platform Disney+ "Wanda Vision" berhasil meraih tiga penghargaan Emmy untuk desain produksi naratif, kostum fantasi/sci-fi serta kategori musik dan lirik asli untuk "Agatha All Along".
Dikutip dari Variety, Senin, serial ini mendapat 23 nominasi Emmy dan menjadikan "WandaVision" dinobatkan sebagai serial dengan nominasi terbanyak.
"WandaVision" merupakan seri pertama Marvel Studios yang tayang perdana pada bulan Januari tahun ini dan langsung mampu memberikan penghargaan besar pertamanya untuk perusahaan.
"WandaVision" mengisahkan tentang dua pahlawan Marvel Wanda (Elizabeth Olsen) dan Vision (Paul Bettany) yang menjalani kehidupan di pinggir kota setelah peristiwa "Avengers: Endgame". Namun kehidupan yang mereka kira sempurna di kota itu ternyata tidak seperti apa yang mereka lihat.
Selain serial tersebut, "The Falcon and the Winter Soldier" juga meraih lima nominasi tahun ini diantaranya aktor drama tamu, penyuntingan suara komedi atau drama, efek visual khusus musim atau film, koordinasi aksi dan penampilan laga.
Baca juga: Sutradara "WandaVision" akan produksi "Star Trek" 2023
Baca juga: "WandaVision" kemungkinan ada musim kedua
Baca juga: WandaVision dominasi "MTV Movie and TV Awards"
Serial "WandaVision" sabet tiga kemenangan di Emmy 2021
13 September 2021 12:36 WIB
Tokoh Wanda Maximoff dalam serial "Wanda Vision". (Instagram/@wandavision2021).
Penerjemah: Lifia Mawaddah Putri
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021
Tags: