Jakarta (ANTARA News) - Sebanyak 5.000 tiket pertandingan semifinal kedua Piala AFF 2010 antara Indonesia melawan Filipina di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (19/12) dibagi cuma-cuma termasuk kepada rombongan presiden.
Ketua Bidang Tiket LOC Piala AFF 2010, Edi Prasetyo di Jakarta, Sabtu, mengatakan bahwa pemberian tiket cuma-cuma tersebut telah sesuai dengan standart FIFA maupun AFC.
"Semua kursi kuning gratis. Tiket ini diberikan atas dasar penghargaan terhadap pihak terkait, termasuk tamu kehormatan, seperti Presiden," katanya saat dikonfirmasi.
Selain Presiden, kata dia, yang berhak mendapatkan tiket gratis itu adalah pejabat negara, kolega dari PSSI, kolega dari pihak Filipina, pihak sponsor, serta undangan khusus seperti mantan pelaku sepak bola.
Khusus untuk rombongan Presiden yang rencanannya akan kembali menonton secara langsung Irfan Bachdim dan kawan-kawan, pihak panitia telah menyiapkan tempat khusus di ruang VVIP.
"Rombongan presiden tetap minta dispensasi. Secara teoritis jatah untuk rombongan presiden sebanyak 225 kursi," kata Ketua Panitia (LOC) Piala AFF 2010, Joko Driyono.
Menurut dia, meski jatahnya telah ditentukan pengalaman pertandingan semifinal pertama, Kamis (16/12), jumlah rombongan membengkak sehingga ada penonton kelas VIP barat tidak bisa masuk ke Gelora Bung Karno.
Dengan kondisi tersebut, kata dia, pihak LOC terpaksa harus mengembalikan uang tiket yang telah dibeli oleh calon penonton. Bahkan pengembalikan harga tiket dua kali lipat dari harga tiket VVIP maupun VIP barat.
"Ada 61 sheat yang terpaksa kami kembalikan. Sebetulnya mereka sangat kecewa. Tapi kondisinya seperti itu," kata pria yang juga CEO PT Liga Indonesia itu.
Pada pertandingan semifinal kedua antara Indonesia melawan Filipina di stadion terbesar di Indonesia itu, pihak panitia menyiapkan 71.000 tiket dan 5.000 diantaranya dibagikan cuma-cuma.
Dari 66.000 tiket yang dijual secara bebas yang terdiri dari tiket VVIP, VIP Barat dan Timur dan kategori I hingga III. Untuk harga jual antara Rp50 ribu hingga Rp600 ribu.
(ANT/P003)
5.000 Tiket Piala AFF Dibagi Cuma-cuma
18 Desember 2010 16:30 WIB
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010
Tags: