Banjarmasin (ANTARA) - Atlet Kalimantan Selatan dari 14 cabang olahraga akan berangkat lebih awal untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional 2021 di Provinsi Papua.

PON Papua dijadwalkan dibuka 2 Oktober dan berakhir 15 Oktober yang dilangsungkan di empat Kabupaten, yakni, Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika dan Kabupaten Merauke.

Kalsel akan mengikuti 25 cabang olahraga dengan total 111 atlet. Sebagian dari mereka akan diberangkatkan lebih awal, sebab pertandingan juga digelar lebih awal, sebelum PON secara resmi dibuka.

Baca juga: KONI Kalsel sudah daftarkan 111 atlet ke PON Papua

Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI Kalsel Gusti Perdana Kusuma di Banjarmasin, Rabu, menyampaikan, cabang olahraga yang paling awal dikirim ke PON Papua adalah gantole.

Cabang olahraga gantole dijadwalkan bertanding di Lapangan Terbang Advent Doyo Baru di Kabupaten Jayapura pada 24 September 2021.

"Jadi sekitar tanggal 20 September sudah diberangkatkan dari sini ke sana, tanggal 21 September sudah masuk kampus istilahnya penginapan atlet di sana," ujar Gusti Perdana.

"Misalnya lebih awal lagi berangkat, tidak boleh juga, tidak dilayani di sana, harus sesuai waktunya," ujarnya.

Menurut dia, setelah cabang olahraga gantole, disusul cabang olahraga tenis yang diberangkatkan sekitar 22 September, Karena jadwal bertanding pada 26 September di Lapangan Tenis Wali Kota Jayapura.

Setelah itu sebelum 24 September 2021, atlet dari empat cabang olahraga lagi dikirim ke Papua, yakni, muaythai, dayung, takraw dan panjat tebing.

Untuk lokasi pertandingan sesuai jadwal yang didapat KONI Kalsel, cabang olahraga muaythai di GOR STT GIDI Kabupaten Jayapura, takraw di GOR Trikora Uncen, dayung di Kota Jayapura, dayung di Teluk Yutepa Kota Jayapura dan panjat tebing di Arena Panjat Tebing SP 2 Mimika.

"Jadwal mulai bertanding keempat cabang olahraga ini pada 27 September 2021," tutur Gusti Perdana.

Baca juga: KONI Kalsel paparkan kesiapan kontingen atlet menuju PON Papua

Selanjutnya sebelum 26 September 2021, ujar dia, tiga lagi cabang olahraga diberangkatkan, yakni, bola basket, judo dan wushu.

Untuk tempat pertandingannya, bola basket di GOR Basket Mimika Sport Center, Judo di GSG Eme Neme Yauware Mimika dan wushu di GOR Futsal Dispora Marauke.

Selanjutnya pada 28 September 2021, kata Gusti Perdana, diberangkatkan cabang olahraga taekwondo yang akan bertanding di GOR Politeknik Pertambangan Batu Bara Kota Jayapura.

"Sementara itu sebelum tanggal 30 September 2021 diberangkatkan cabang olahraga biliar yang akan bertanding di GOR Biliar SP 5 Mimika," ujarnya.

Terakhir sebelum masuk bulan Oktober yang diberangkatkan adalah cabang olahraga menembak, aeromodelling dan anggar.

Menurut Gusti Perdana, cabang olahraga menembak bertempat di Lapangan Tembak Indoor Kampung Harapan Kabupaten Jayapura, aeromodelling di Lapangan SP 5 jalan Poros SP 5 dan Stadion Sepakbola Wanita Imipi SP 5, anggar di Komplek Gereja ST Yoseph.

"Jadi usai pertandingan baik kalah maupun dapat medali, langsung dipulangkan," paparnya.

Dia memaparkan, tim KONI Kalsel sudah melakukan pemantauan ke tempat diselenggarakannya PON, untuk fasilitas penginapan atlet dan pelatih sudah ditanggung panitia PON di sana, namun untuk ofisial KONI Kalsel telah menyiapkan tempat dengan menyewa rumah penduduk.

"Moga berjalan lancar semuanya, dan atlet kita meraih prestasi yang diharapkan," ujarnya.

Baca juga: Pegulat Kalsel digeber latihan demi sukses di PON Papua