Makassar (ANTARA News) - Atlet bulutangkis andalan Indonesia, Maria Kristin Yulianti masih terlalu sulit ditaklukkan dalam Kejuaraan Nasional Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) di GOR Sudiang, Makassar, 24-28 November 2010.

Pada laga perdana dinomor tunggal putri, Rabu, Maria Kristin yang turun membela PB Djarum menunjukkan kualitasnya sebagai atlet nasional. Itu terlihat dari kemenangan mudah yang diraih atas Jenet Fransiscus asal PB Avanti Makassar.

Kemenangan Maria semakin istimewa karena hanya memberikan tujuh angka dalam dua set kepada lawannya yakni 21-3 dan 21-4. Kemenangan Maria juga melengkapi hasil yang telah diraih atlet PB Djarum sebelumnya menjadi 5-0.

Sebelumnya, nomor tunggal putra yang mempertemukan atlet PB Djarum atas nama Dionysius Hayom Rumbaka melawan Ahmad Yamami dari PB Avanti Makassar juga mampu meraih kemenangan dua set langsung (21-7, 21-16).

Begitupun nomor ganda putra, Mohammad Ahsan dan Rian Sukmawati juga mampu mencapai hasil memuaskan setelah menghancurkan perlawanan pasangan PB Avanti Taufan dan Aswan Wawan (21-12, 21-16)

Keunggulan Djarum semakin tak terbendung setelah dua nomor lain kembali meraih kemenangan yakni ganda Putri atas nama Meiliana Jauhari, Shendy Puspa Irawan (21-7 dan 21-7) serta ganda campuran Mouhammad Rijal dan Debby Susanto yang mengalahkan Alberts P dan Ratnawati dengan skor 21-6 dan 21-12.

Pelatih PB Djarum, Antonius Budi Arianto sebelumnya telah mematok target juara pada kejurnas kali ini. Maklum, PB Djarum merupakan salah satu klub besar dengan sejumlha prestasi luar biasa.

"Sebagai unggulan pertama, kita tentu sangat berambisi untuk tampil sebagai juara. Itu menjadi target kita di partai beregu," ujar Antonius.

Selain nomor beregu, Antonius juga berharap raihan maksimal dari atlet junior yang bertarung di perorangan taruna.

"Kita juga berharap agar prestasi yang telah dicapai PB Djarum pada kejurnas sebelumnya bisa lebih baik,"ujarnya. (ANT-102/K004)