Sleman (ANTARA News) - Tim SAR hari ini menemukan tiga jenazah korban letusan Gunung Merapi di Dusun Guling Gadingan, Desa Argomulyo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Tiga jenazah korban letusan Merapi pada Jumat hinihari (5/11) lalu itu ditemukan dalam kondisi mengenaskan dan tinggal tulang belulang karena tertimbun material vulkanik yang tebal dan panas.
Dengan kondisi jenazah yang sudah tidak utuh lagi itu, petugas mengalami kesulitan untuk mengidentifikasi.
Mayat ditemukan di kamar tidur sebuah rumah yang sudah roboh. Penemuan jenazah ini berdasarkan hasil laporan dari masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarganya sejak letusan Gunung Merapi Jumat (5/11) dini hari.
Tim menghentikan proses evakuasi karena posisi korban tertimbun material padat sedalam 1,5 meter sehingga menyulitkan petugas untuk mengevakuasi. Evakuasi terkendala material padat dan panas sehingga sulit digali jika hanya menggunakan sekop.
Jumlah korban meninggal dunia akibat letusan Gunung Merapi kemungkinan masih akan terus bertambah karena tim gabungan yang terdiri atas anggota pencarian dan penyelamatan (SAR), Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan relawan masih terus melakukan proses evakuasi, terutama di dusun sekitar Kali Gendol.
Tim SAR DIY, TNI, dan relawan hingga sekarang masih menemukan jenazah di dusun-dusun sekitar Kali Gendol yang terletak tidak jauh dari puncak gunung yang terletak di perbatasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
(ANT/S026)
Tim SAR Temukan Tiga Jenazah Korban Merapi
13 November 2010 14:25 WIB
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010
Tags: