New York (ANTARA News/AFP) - Dolar naik terhadap sebagian besar mata uang utama pada Kamis waktu setempat, karena kekhawatiran tentang keuangan publik Eropa berlanjut mendorong pelarian untuk keamanan dalam greenback.

Euro turun menjadi 1,3666 dolar pada 2200 GMT dari 1,3781 pada akhir Rabu, sementara dolar naik sedikit terhadap mata uang Jepang menjadi 82,49 yen dari 82,28 yen pada Rabu.

Pedagang terus mengawasi KTT Kelompok 20 di Korea Selatan.

"Dengan para pemimpin dari 20 ekonomi terbesar di dunia dalam pertemuan Korea Selatan untuk membahas perkembangan global dan masalah-masalah yang sedang berlangsung di Eropa memicu berbagai rumor, sehingga sebagian pedagang mata uang berada di luar pasar," kata Kathy Lien dari

Global Forex Trading.

Sebagian besar volatilitas di pasar valuta asing dipicu olehspekulasi tentang Irlandia, kata analis.

Di tengah meningkatnya biaya pinjaman Irlandia di pasar obligasi, rumor telah berputar-putar yang memungkinkan Dublin harus beralih ke Uni Eropa dan Dana Moneter Internasional untuk bantuan.

Pada akhir perdagangan New York, pound turun sedikit menjadi 1,6117 dolar dari 1,6120 dolar sehari sebelumnya.

Dolar naik menjadi 0,9747 franc Swiss dari 0,9708. (A026/K004)