Jepara (ANTARA News) - Tuan rumah Persjap berhasil memenuhi ambisinya untuk meraih angka penuh setelah menumbangkan tamunya, Persisam Samarinda, 1-0 langsung pada pertandingan lanjutan Kompetisi Sepak Bola Liga Super di Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara, Jateng, Rabu petang.

Pada pertandingan yang disaksikan sekitar 4.500 penonton tersebut, kedua tim bermain imbang karena masing-masing saling melancarkan ke daerah pertahanan lawan untuk bisa mencetak gol.

Tetapi, pada babak pertama peluang untuk mencetak gol lebih banyak dimiliki tim asuhan pelatih Suimin Diharja (Persijap Jepara dibandingkan tim asuhan pelatih Hendri Susilo (Persisam).

Julio Lopez dan kawan-kawan memang tampil menyerang tetapi serangan yang mereka bangun sering kandas di kakai pemain belakang tuan rumah yang dikoordinasi kapten timnya, Evaldo Silva.

Pemain-pemain Persisam sendiri kesulitan untuk mendekati garis pertahanan tuan rumah karena rapatnya pertahanan tim tuan rumah, padahal mereka menyerang dari berbagai penjurus mulai dari tengah yang dikoordanisikan oleh Ronald Fagundez, sayap kanan, dan sayap kiri.

Sebaliknya tuan rumah Persijap memang menyerang tetapi lebih banyak menunggu bila ada kesempatan untuk melancarkan serangan dan beberapa kali pemainnya berani melakukan tembakan jarak jauh ke gawang Persisam yang dijaga kiper Wawan Hendrawan.

Tuan rumah menectak satu-satunya gol kemenanga melalui sundulan kepala yang dilakukan pemain asal Korea, Youn Son Min pada menit ke-16 setelah menerima umpan dari tendangan bebas yang dilakukan Danan Puspito.

Bola lambung dari Danan tersebut langsung disambar dengan sundulan kepala dan jatuh di sisi kanan gawang Persisam tanpa bisa diantisipasi kiper Wawan Hendrawan.

Setelah itu Persijap kembali mendapat peluang untuk mencetak gol melalui tendangan bebas yang dilakukan Danan Puspito tetapi tendangan melengkungnya membentur mistar gawang Persisam.

Kemudian sundulan kepala Gendut Doni setelah menerima umpan tendangan silang dari sayap kanan, Nurul Huda, jatuh disudut pojok kanan gawang Persisam tetapi berhasil diantisipasi kiper tamu meskipun harus menjatuhkan diri karena bolanya terlalu jauh dan tinggi, akhirnya hanya menghasilkan tendangan pojok.

Sampai pertandingan babak pertama usai kedudukan tetap bertahan 1-0 untuk keunggulan tuan rumah Persijap Jepara.

Memasuki babak kedua, kedua pelatih memasukkan pemain baru untuk menggantikan pemain lama yang terlihat mulai kelelahan dan mengalami cedera. Permainan kedua tim semakin meningkat dari sisi tempo permainan.

Kedua tim berusaha menekan pertahanan lawan untuk menambah kemenangan dan menyamakan kedudukan tetapi selalu kandas di pemain belakang masing-masing kesebelasan dan kedudukan tetap bertahan 1-0 untuk kemenangan Persijap.

Wasit Aselmus dari Surabaya yang memimpin pertandingan ini mengeluarkan kartu kuning untuk Usep Munandar, Irsyad Rasyid, dan Choi Dong Soo (Persisam).(*)
(ANT/R009)