Atletik
Pelari Marcell Jacobs ambil jeda dari kompetisi hingga akhir tahun
13 Agustus 2021 00:27 WIB
Atlet lari Italia Lamont Marcell Jacobs melakukan selebrasi setelah memenangi nomor 4x100 meter estafet putra di Olimpiade Tokyo 2020, Olympic Stadium, Tokyo, Jepang. (6/8/2021). ANTARA/REUTERS/Kai Pfaffenbach.
Jakarta (ANTARA) - Atlet lari peraih dua medali emas Olimpiade Tokyo Lamont Marcell Jacobs asal Italia pada Kamis mengatakan ia akan mengambil jeda dari kompetisi dan baru akan bertanding pada 2022.
Ketika ditanya oleh seorang follower di profil Instagramnya perihal kapan ia akan berkompetisi lagi, sprinter Italia itu menulis "2022".
Terdapat lima ajang atletik elite trek dan lapangan Diamond League tersisa musim ini, termasuk final selama dua hari di Zurich pada 8-9 September.
Manajer Jacob, Marcello Magnani mengatakan kepada Reuters bahwa tidak ada cedera atau alasan kesehatan di balik keputusan sang atlet untuk mengambil jeda.
Baca juga: Marcell Jacobs rebut emas lari 100m putra Olimpiade Tokyo
"Hanya saja Marcell telah memberi begitu banyak tahun ini, semua yang dia miliki, jadi bersikeras (untuk berkompetisi) hanya akan berarti mengambil resiko cedera," kata Magnani.
Di Tokyo, Jacobs menjadi atlet Italia pertama yang memenangi medali emas lari 100 meter dan menjadi bagian kemenangan tim 4x100 meter estafet negaranya.
Baca juga: Peraih dua medali emas Olimpiade Marcell Jacobs bantah gunakan doping
Ketika ditanya oleh seorang follower di profil Instagramnya perihal kapan ia akan berkompetisi lagi, sprinter Italia itu menulis "2022".
Terdapat lima ajang atletik elite trek dan lapangan Diamond League tersisa musim ini, termasuk final selama dua hari di Zurich pada 8-9 September.
Manajer Jacob, Marcello Magnani mengatakan kepada Reuters bahwa tidak ada cedera atau alasan kesehatan di balik keputusan sang atlet untuk mengambil jeda.
Baca juga: Marcell Jacobs rebut emas lari 100m putra Olimpiade Tokyo
"Hanya saja Marcell telah memberi begitu banyak tahun ini, semua yang dia miliki, jadi bersikeras (untuk berkompetisi) hanya akan berarti mengambil resiko cedera," kata Magnani.
Di Tokyo, Jacobs menjadi atlet Italia pertama yang memenangi medali emas lari 100 meter dan menjadi bagian kemenangan tim 4x100 meter estafet negaranya.
Baca juga: Peraih dua medali emas Olimpiade Marcell Jacobs bantah gunakan doping
Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021
Tags: