Jakarta (ANTARA) - Terdapat beberapa berita humaniora yang mendapatkan perhatian pembaca pada Rabu kemarin (11/8) mulai dari angka kematian akibat COVID-19 yang mengalami penambahan lebih dari 1.500 orang dalam sehari.
Selain itu, terdapat pula pemberitaan perihal zona merah di Sumatera Utara yang mengalami penambahan, Satuan Tugas Penanganan COVID-19 yang mengeluarkan aturan perjalanan udara bagi warga negara asing dan serbuan vaksinasi massal yang dilakukan di 67 lokasi di Surabaya pada 12-14 Agustus.
Berikut beberapa berita yang masih menarik dibaca hari ini (Kamis, 12/8):
Lebih dari 1.500 pasien meninggal akibat COVID-19
Pada Rabu kemarin telah terjadi penambahan kematian akibat COVID-19 sebanyak 1.579 orang, dengan jumlah pasien yang meninggal terbesar adalah di Jawa Timur yang melaporkan 431 kematian baru.
Satgas: Zona merah COVID-19 di Sumut meningkat jadi delapan daerah
Satgas Penanganan COVID-19 menyatakan saat ini delapan kabupaten/kota di Sumatera Utara masuk dalam kategori zona merah atau berisiko tinggi penyebaran COVID-19, setelah mengalami penambahan empat daerah.
Satgas COVID-19 keluarkan aturan perjalanan jalur udara bagi WNA
Satgas Penanganan COVID-19 telah mengeluarkan edaran tentang aturan perjalanan internasional pada masa pandemi bagi warga negara asing, yang regulasinya disesuaikan dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level satu hingga empat.
Serbuan vaksinasi massal digelar di 67 lokasi Surabaya 12-14 Agustus
Pemerintah Kota Surabaya, Jawa Timur bersama TNI dan Polri siap menggelar serbuan vaksinasi COVID-19 massal secara serentak di 67 titik di 31 kecamatan di wilayah tu pada 12-14 Agustus 2021.
Kemarin, penambahan kematian COVID-19 dan vaksinasi massal di Surabaya
12 Agustus 2021 07:32 WIB
Ilustrasi - Personel Kodam V/Brawijaya saat mengarahkan peserta vaksin dosis kedua yang digelar di Makodam V/Brawijaya di Surabaya, Senin (9/8/2021). ANTARA/Didik Suhartono
Pewarta: Prisca Triferna Violleta
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2021
Tags: