Saham Jerman melemah, Indeks DAX menurun 0,10 persen
10 Agustus 2021 01:26 WIB
Ilustrasi - Pergerakan Indeks DAX di Bursa Efek Frankfurt, Jerman (8/6/2021). ANTARA/REUTERS.
Frankfurt (ANTARA) - Saham-saham di Bursa Efek Frankfurt, Jerman ditutup sedikit melemah pada perdagangan Senin, dengan acuan Indeks DAX turun 16,04 poin, atau 0,10 persen, menjadi ditutup pada 15.745,41 poin.
Saham layanan pengiriman makanan daring multinasional Eropa, Delivery Hero, kehilangan 3,20 persen, menjadi penderita kerugian tertinggi di antara saham-saham unggulan (blue chips), diikuti oleh saham produsen mesin pesawat MTU Aero dan perusahaan bahan bangunan multinasional HeidelbergCement yang masing-masing kehilangan 2,94 persen dan 2,93 persen.
Saham perusahaan farmasi, Merck naik 2,11 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi. Sedangkan Grup Energi RWE dan Divisi Energi Siemens Group Siemens Energy masing-masing naik 1,54 persen dan 1,23 persen.
Sementara perusahaan asuransi dan jasa keuangan Jerman Allianz adalah saham yang paling banyak diperdagangkan dengan omzet 157,42 juta euro (185,14 juta dolar AS).
Haier China, produsen peralatan rumah tangga global terkemuka yang terdaftar di Frankfurt pada 2018, kehilangan 0,02 persen menjadi ditutup pada 1,696 euro per saham pada Senin.
Baca juga: Saham Jerman sedikit menguat, Indeks DAX 30 ditutup naik 0,11 persen
Baca juga: Saham Jerman ditutup lebih tinggi pada hari Kamis
Saham layanan pengiriman makanan daring multinasional Eropa, Delivery Hero, kehilangan 3,20 persen, menjadi penderita kerugian tertinggi di antara saham-saham unggulan (blue chips), diikuti oleh saham produsen mesin pesawat MTU Aero dan perusahaan bahan bangunan multinasional HeidelbergCement yang masing-masing kehilangan 2,94 persen dan 2,93 persen.
Saham perusahaan farmasi, Merck naik 2,11 persen, menjadi peraih keuntungan tertinggi. Sedangkan Grup Energi RWE dan Divisi Energi Siemens Group Siemens Energy masing-masing naik 1,54 persen dan 1,23 persen.
Sementara perusahaan asuransi dan jasa keuangan Jerman Allianz adalah saham yang paling banyak diperdagangkan dengan omzet 157,42 juta euro (185,14 juta dolar AS).
Haier China, produsen peralatan rumah tangga global terkemuka yang terdaftar di Frankfurt pada 2018, kehilangan 0,02 persen menjadi ditutup pada 1,696 euro per saham pada Senin.
Baca juga: Saham Jerman sedikit menguat, Indeks DAX 30 ditutup naik 0,11 persen
Baca juga: Saham Jerman ditutup lebih tinggi pada hari Kamis
Pewarta: Risbiani Fardaniah
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2021
Tags: