Jakarta (ANTARA News) - Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI akan mengadakan sayembara karya tulis, sayembara menggambar gedung Perpusnas RI, sayembara membuat patung dan sayembara konsep desain gedung Perpusnas RI, mulai 1-30 November 2010.

Ketua panitia penyelenggara Mascheijah, IAI didampingi penasihat Budi A Sukada, IAI kepada pers di Jakarta, Sabtu petang, mengatakan, nominasi pemenang untuk empat kategori itu akan dipamerkan di gedung TIM Cikini Jakarta pada 1-5 DSesember 2010, dan pemenangnya akan diumumkan pada penurupan pameran 5 Desember 2010.

Persyaratan lomba untuk karya tulis adalah para mahasiswa dan dosen; kategori menggambar yaitu siswa SMA dan guru SMA; kategori membuat patung dan kategori konsep desain yaitu para profesional dan masyarakat umum.

Menurut Mascheijah, maksud kegiatan sayembara adalah melaksanakan tugas, fungsi dan implementasi visi serta misi Perpustakaan Nasional dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa.

Sedangkan tujuannya adalah menjadikan kegiatan ini sebagai dasar pijakan bagi penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Perpustakaan Nasional berikut pengembangannya. Adapun sasarannya adalah menjaring dan menyusun masukan dari masyarakat, khususnya yang berkaitan dengan pengembangan tersebut.

Sementara itu, penyelenggaraan pameran pada 1-5 Desember 2010, bertempat di Ruang Pameran Galeri Cipta 3, Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat. Pameran berlangsung dari pukul 10.00-21.00 WIB.

Materi Pameran ini akan diisi informasi mengenai rangkaian kegiatan seminar dan sayembara yang telah diselenggarakan sebelumnya oleh Perpustakaan Nasional.

Adapun persiapan materi pada 22-27 November 2010, penyusunan tata-letak materi 29-30 November 2010, pembukaan pameran 1 Desember 2010, penutupan pameran pada 5 Desember 2010.

Acara utama dalam penutupan pameran adalah pemberian hadiah kepada para pemenang ayembara, yang akan disampaikan oleh Pimpinan Perpustakaan Nasional RI dan Menteri Pendidikan Nasional.(*)