Jakarta (ANTARA News) - Yahoo! mengenalkan fitur HTML 5 layar sentuh untuk Koprol, yang memungkinkan penggunanya mengakses dengan mudah layanan web jejaring sosial itu melalui komputer tablet atau ponsel pintarnya yang berbasis layar sentuh.

"Fitur ini memungkinkan para pengguna untuk menggunakan Koprol dalam tablet seperti iPad dan lain-lain," kata Satya Witoelar, Yahoo! Koprol Design Lead, di Senayan City Jakarta, Jumat (22/10).

Fitur-fitur lainnya yang akan datang antara lain tampilan baru Yahoo! Koprol di PC, BlackBerry & Java ME App, fitur bahasa versi Vietnamese, Thai, Tagalog, Melayu dan India.

"Yahoo! Koprol tidak hanya dinikmati oleh pengguna di Indonesia tetapi juga pengguna dari luar mancanegara yang harus diperhitungkan," ujarnya.

Aplikasi Koprol ini lebih didesain untuk pengguna perangkat mobile daripada komputer PC karena pengguna di Indonesia lebih banyak menggunakannya untuk jejaring sosial seperti Facebook dan Twiiter.

"Pengguna Koprol lebih banyak menggunakan komputer PC untuk pagi dan siang sedangkan untuk malam dan akhir pekan menggunakan ponsel," katanya.

Dalam kesempatan yang sama Yahoo! Koprol juga mengenalkan beberapa komunitasnya dari Depok, serikat koprolers depok (sikodok), Tangerang, Mafia Tangerang Di Koprol (Matador), Jakarta Utara, North Jakarta Koprolers (Nojaku).

Yahoo! Koprol adalah layanan berbasis lokal yang memungkinkan penggunanya berinteraksi dan saling memberi pengetahuan mengenai lokasi yang dikunjunginya dan didesain khusus untuk ponsel. Layanan itu memungkinkan pengguna untuk saling tersambung dan membagi informasi termasuk foto dan lokasi pada waktu bersamaan.

Erry Febrian Pratama, salah satu Koprolers--sebutan untuk pengguna Koprol--mengatakan bahwa yang membedakan Koprol dengan jejaring sosial lainnya adalah dapat langsung berinteraksi dengan orang baru yang belum dikenal.