Jakarta (ANTARA News) - Satu lagi BUMN, PT Krakatau Steel memastikan langkahnya menuju go public dengan menawarkan sahamnya ke publik sebanyak 3,155 miliar saham atau setara dengan 20 persen dari modal disetornya.
Dalam keterangan tertulis perseroan Senin, disebutkan periode penawaran saham akan dilakukan pada 2-4 November 2010 dan pencatatan sahamnya (listing) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 10 November 2010.
Harga penawaran belum diketahui, namun nilai nominal saham ditetapkan Rp500 per saham. Bertindak sebagai penjamin emisi saham yakni PT Bahana Securities, PT Danareksa Sekuritas dan PT Mandiri Sekuritas.
Dana dari hasil go public 35,8 persen untuk mendanai investasi barang modal terkait dengan rencana modernisasi dan ekspansi kapasitas produksi pabrik baja lembaran canai panas menjadi 3,5 juta ton yang diharapkan selesai pada 2013.
Kemudian 24,2 persen untuk meningkatkan modal kerja perseroan dalam bentuk pembelian bahan baku iron ore pellet, scrap, billet, slab, dan bahan pembantu lainnya. 25 persen untuk membiayai pematangan lahan seluas kurang lebih 388 hektar yang akan digunakan oleh perseroan sebagai penyertaan pada proyek pabrik baja terpadu PT Krakatau POSCO.
Kemudian sisanya 15 persen lagi untuk meningkatkan penyertaan modal pada anak usaha yaitu KBS dan KDL untuk peningkatan kapasitas bongkar muat pelabuhan dan peningkatan kapasitas pembangkit listrik.
(B008/B010)
Krakatau Steel Tawarkan 3,155 Miliar Saham
11 Oktober 2010 11:54 WIB
(istimewa)
Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010
Tags: