Liwa, Lampung Barat (ANTARA News) - Produksi gula aren di Kabupaten Lampung Barat meningkat hingga 30 persen.

"Produksi gula aren saya pekan ini mengalami peningkatan, pemicu nya yakni sebagian besar tanaman aren menghasilkan air nira yang berlimpah, sehingga berimbas pada peningkatan produksi perajin," kata perajin gula aren di Pekon (DEsa) Bakhu, Kecamatan Batu Ketulis, Lampung Barat, H Sadikin Ahmad (47) 269 Km dari Bandarlampung, di Bakhu, Selasa.

Dia mengatakan, produksi gula aren meningkat membuat pendapatan perajin meningkat pula," kata dia.

Kemudian lanjut dia, sebagian besar tanaman aren mengalami pertumbuhan subur dan menghasilkan air nira yang berlimpah.

"Pasca lebaran kemarin sebagian besar tanaman aren saya mengalami pertumbuhan yang baik, sehingga menghasilkan tongkol buah aren yang berpotensi menghasilkan air nira yang berlimpah, selain itu sebagian besar pula tanaman aren tidak mengalami serangan hama sehingga petani sekaligus perajin diuntungkan dengan kondisi ini," katanya.

Gula aren menjadi salah satu komoditas unggulan di Kabupaten Lampung Barat, yang mana kualitas dari produk perkebunan ini memiliki kualitas baik, dan mampu bersaing dengan daerah lain.

Sebagian besar daerah ini telah dibudidayakan tanaman nira, membuat pasokan air nira berlimpah setiap harinya,sehingga produksi gula aren didaerah ini menunjukan peningkatan hingga 30 persen.

Bila hasil air nira berlimpah, perajin gula aren mampu memproduksi gula mencapai 30 hingga 35 kg per dua hari.

Harga gula aren di sejumlah pasar di Kabupaten Lampung Barat mencapai Rp11.000 perkilo, harga gula aren cenderung stabil sejak beberapa pekan terakhir.

gula aren berasal dari Lampung Barat dipasok di sejumlah wilayah di antaranya Sumatera Selatan, Bandarlampung, dan Jakarta.

Data yang di peroleh dari Dinas Perkebunan Kabupaten Lampung Barat, luas lahan tanaman aren mencapai 285,1 Hektar, dengan rata-rata hasil gula aren pertahun mencapai 170 ton lebih pertahun.

Sebelumnya Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Lampung Barat, Khairul Anwar mengatakan, kualitas gula aren Lampung Barat terunggul.

"Kualitas gula aren Lampung Barat dapat bersaing, karena gula aren dari daerah ini memiliki rasa juga kualitas gula yang baik, sehingga permintaan gula aren dari Lampung Barat tinggi," kata dia.

Dia menjelaskan, tanaman aren di Lampung Barat berlimpah, dan mampu menghasilkan produksi nira yang berlimpah pula," kata dia.

Dia menambahkan, berharap perajin gula aren tetap menjaga mutu, dan tetap menjadikan Lampung Barat sebagai daerah penghasil gula aren terbaik nasional," katanya. (ANT-049/K004)