Johannesburg (ANTARA News) - Tim terakhir negara Asia, Jepang, akan bertemu dengan Paraguay dan Spanyol akan menghadapi tim dengan pertahanan kuat negara tetangga Iberian, Portugal, Selasa, sebagai laga akhir penentu ke perempat-final Piala Dunia 2010.

Jepang, tim yang kemajuannya pesat dibanding dengan ketika masa kampanye mereka sebelumnya, akan bermain cepat dengan mutu tinggi dalam usaha mengalahkan Paraguay, salah satu tim yang kurang mengesankan dari Amerika Selatan, sebagaimana dikutip dari Reuters.

Tetapi mereka harus tetap menunjukkan taji mereka sebagai kekuatan tim Amerika Selatan -- karena sebelumnya tidak pernah ada negara Asia yang mengalahkan tim dari kawasan mereka di Piala Dunia.

Paraguay, yang sedang berusaha mengikuti Brazil, Argentina dan Uruguay ke putaran delapan besar, masih belum menunjukkan keperkasaan barisan menyerang mereka yang diisi trio ujung tombak Roque Santa Cruz, Lucas Barrios dan Nelson Valdez.

Pada pertandingan putaran kedua Selasa, Spanyol pasti berusaha menunjukkan gaya operan pendek mereka seperti ketika menggulung Chile 2-1 pada laga terakhir penyisihan grup, setelah menunjukkan kiprah hebat dan sebagai tim favorit pada pra-turnamen.

Tapi ketika striker David Villa sudah mati-matina, mencetak tiga angka, mitra di lini menyerang Fernando Torres belum menunjukkan keampuhannya sejak bangkit lagi setelah menjalani operasi kaki.

Ia kehilangan beberapa peluang ketika melawan Chile sedangkan serangan penuh tenaga dibutuhkan untuk menekan Portugal, yang masih belum kemasukan gol.

Juara lima kali Brazil menampilkan tarian Samba mereka Senin malam ketika mengalahkan Chile 3-0 dan bersiap maju ke perempat final melawan Belanda, yang mengalahkan tim pembubuh raksasa, Slowakia 2-1.



Portugal merasa di rumah

Para pemain Portugal akan merasa seperti di kandang sendiri saat berhadapan dengan Spanyol di Stadion Green Point, Cape Town, tempat mereka menghajar Korea Utara 7-0, merupakan gol terbanyak dalam Piala Dunia ini.

Pemain tengah Spanyol yang cukup berpengaruh Xabi Alonso dikhwatirkan dapat turun lapangan karena keseleo pergelangan kaki ketika melawan Chile tetapio pelatih Vicente del Bosque mengatakan Senin, pemainnya itu akan prima.

Ketika Spanyol tampil dengan gaya mengesankan dengan tanpa pemain dihukum, Portugal mengalami masalah karena tujuh pemain mereka kena kartu kuning termasuk Cristiano Ronaldo, pemain termahal dunia, yang masih belum menunjukkan kiprah mengagumkan di Piala Dunia.

Pemenang pertandingan Iberian itu akan maju ke putaran selanjutnya melawan pemenang laga Jepang atau Paraguay, untuk lolos ke putaran delapan besar.

Tim Samurai Biru Jepang tidak dapat dipandang enteng, karena kemampuan mereka melakukan operan bebas dan amat menguasai gerakan bola Jabulani, yang membuat masalah bagi sebagian tim lain.

Striker Keisuke Honda dan Yasuhito Endo menjebol gawang lawan ketika melakukan tendangan bebas saat berhadapan dengan Denmark pada penyisihan grup.

Di saat Jepang kelihatan akan tampil "berapi-api", Paraguay bermain lamban ketika main imbang 0-0 lawan Selandia Baru pada laga terakhir di penyisihan grup.

Tetaepi pelatih Takeshi Okada memperingatkan timnya harus bermain lebih semaggat karena mereka membawa nama benua mereka.

"Sebagai satu-satunya tim negara Asia yang masih bertahan hingga level ini, kami sungguh-sungguh menginginkan maju ke putaran delapan besar," katanay.

Belanda, satu-satunya tim negara Eropa yang masih menunjukkan rekor bagus hingga kini, dengan mulus mengyingkirkan pembunuh raksasa

Slovaia Senin dengan angka 2-1, di antaranya satu gol dari pemain sayap Arjen Robben, yang baru turun satu kali.

Kendati mendapat perlawanan keras dari Chile, Brazil mencetak tiga gol manis melalui Juan dan Luis Fabiano pada babak pertama dan ditambah Robinho setelah turun minum.

Ini merupakan kemenangan kedelapan berurutan mereka atas Chile.

Ketika Inggris pulang kampung membawa rasa malu karena penampilan buruk mereka dalam sejarah Piala Dunia, pimpinan sepak bola negara tetangga mereka Prancis Jean-Pierre Escalettes pun mengumumkan pengundurkan dirinya dari jabatannya karena insiden tim Prancis.

Prancis pulang kampung minggu lalu setelah berada di urutan terbawak klasemen grup, menyusul aksi revolusi yang dilakukan pemain mereka.

Berita lainnya menyebutkan pejabat imigrasi Afrika Selatan memulangkan 613 pendatang yang "tidak diharapkan" memasuki negara itu selama berlangsung Piala Dunia.

Pihak imigrasi tidak mengungkapkan berapa banyak di antara mereka yang berpotensi melakukan kerusuhan (holigan), tapi penangkapan itu dilakukan atas kerja sama dengan polisi asing.
(A008/A024)