Col du Tourmalet, Prancis (ANTARA News) - Anthony Charteau mendapat gelar "Raja Tanjakan Tour de France" setelah secara konsisten dia meraih kaos polka dot, Kamis waktu setempat.

Charteau yang membalap untuk tim Bbox-Bouygues masuk tahapan terakhir tanjakan dari balapan tahun ini, menempuh jarak 174km dari Pau ke Col du Tourmelet, dan memastikan keunggulan 15 poin atas pembalap rekan senegaranya dari Prancis Christophe Moreau, demikian laporan AFP.

Empat tanjakan di tahapan ke-17 merupakan kesempatan terakhir Moreau untuk meraih kemenangan pada Tour de France terakhirnya.

Namun peluang pembalap veteran tim Caisse d`Epargne itu terpaksa hilang pada tiga tanjakan pertama.

Moreau yang harus finis ketujuh pada tahapan tersebut dan mengungguli Charteau, meraih 16 poin di garis finis untuk bisa meraih kaos polka dot pada hari terakhir di pegunungan.

Namun pada awal 18,6km menuju Col du Tourmalet, Moreau menjadi salah satu dari beberapa pembalap yang tertinggal.

Dia berakhir di urutan ke-22 dengan mencatat empat menit 36detik di belakang pemenang tahapan Andy Schleck.

Charteau mengaku dirinya berharap bisa meraih kemenangan sebelum pertemuan ini.

"Saya tahu ketika Christophe mulai berjuang dalam tanjakan (menuju Tourmalet) maka kemenangan saya sebenarnya sudah terjamin," kata Charteau yang mengakhiri tahapan di urutan ke-27 terpaut lebih satu menit di belakang Moreau.
(Uu.A020/A016)