Lome (ANTARA News) - Penyerang Manchester City Emmanuel Adebayor mengambil langkah hukum terhadap wartawan olah raga Togo atas dugaan fitnah, demikian menurut satu sumber hukum kepada AFP, Selasa.
Pengacara Adebayor mengeluarkan surat gugatan terhadap Prosper Komi Agboklou, atau dikenal juga sebagai `Prosper the German`, karena "menyiarkan informasi salah, fitnah dan meragukan reputasi" mantan kapten Togo itu, sebagaimana dikutip dari AFP.
Wartawan tersebut dituduh menyatakan dalam satu program pada saluran televisi swasta bahwa Adebayor, yang pensiun dari sepak bola internasional pada April, adalah penyebab keretakan antara para pemain dengan manajemen menjelang kualifikasi Piala Afrika 2012 di Chad pada 1 Juli.
Para pemain Togo menolak untuk berangkat pada tanggal yang secara resmi disiapkan oleh federasi sepak bola mereka karena, menurut Agboklou, mereka memutuskan tetap tinggal di Lome untuk menghadiri pesta yang diselenggarakan oleh Adebayor di salah satu klub malam di ibukota tersebut.
Pertandingan terus berlangsung sesuai jadwal dan berakhir dengan imbang 2-2.
Asosiasi Jurnalis Olah Raga di Togo (AJST) mengeluarkan pernyataan "menyesalkan" surat gugatan tersebut dan menegaskan kepercayaannya kepada Agboklou.
Adebayor pensiun dari bermain bagi Togo setelah bus tim mereka diserang oleh kelompok bersenjata saat dalam perjalanan pada Piala Afrika tahun ini di Angola, yang mengakibatkan tewasnya dua orang dari delegasi tim.
(F005/A024)
Adebayor Tuntut Wartawan Togo
21 Juli 2010 10:17 WIB
Emmanuel Adebayor (footballpictures.net)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010
Tags: