Solo (ANTARA News) - Pendaratan terjun payung "13th ASIANIA Parachuting Championship and International Indonesia Open" yang sebelumnya di Bandara Adi Sumarmo Solo dipindah ke kompleks Candi Prambanan Klaten.
Ketua panitia pelaksana ASIANIA Parachuting Marsma Wahyudin Karnadinata di Solo, Jumat mengatakan, pemindahan bukan karena ada masalah tetapi untuk mengenalkan lokasi pariwisata di Jawa Tengah.
"Kejuaraan ini tidak hanya untuk berlomba tapi juga untuk mengenalkan pariwisata di Indonesia terutama di Jawa Tengah," katanya saat dikonfirmasi.
Menurut dia, sesuai dengan jadwal penerjunan di Prambanan seharusnya dilakukan Sabtu (9/7), namun berhubung kondisi cuaca cukup bagus pada hari ini penerjunan dilakukan saat ini.
Sesuai dengan rencana, penerjunan hari ini dilakukan pukul 15.00 WIB. Semua penerjun dari 18 negara dipastikan akan menikmati sensasi Candi Prambanan dari atas udara sebelum melakukan pendaratan.
"Semua persiapan telah dilakukan tinggal pelaksanaannya saja. Kami berharap semua peserta bisa menikmati penerjunan ini," katanya menambahkan.
Ia menjelaskan, kejuaraan "13th ASIANIA Parachuting Championship and International Indonesia Open" bisa dikatakan berhasil. Selain jumlah peserta yang banyak dukungan dari pemerintah dan masyarakat sangat maksimal.
(ANT/B010)
Pendaratan Asiania Parachuting Pindah ke Prambanan
9 Juli 2010 12:34 WIB
Seorang penerjun mendarat di tempat sasaran mendarat saat digelar kejuaraan terjun payung Asiania ke 13 di Lanud Adi Sumarmo, Solo, Jateng, Rabu (7/7). (ANTARA/Hasan Sakri Ghozali)
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010
Tags: