Jakarta (ANTARA) - Grup band Korea Selatan DAY6 telah kembali dengan mini album baru mereka "The Book Of Us: Negentropy" dan lagu judul "You Make Me".
"The Book Of Us: Negentropy" menandai comeback pertama DAY6 dalam hampir setahun sejak "The Book Of Us: The Demon" dan lagu utama yang menyertainya "Zombie." Lagu baru mereka "You Make Me," yang disusun oleh Young K dan Wonpil, mengungkapkan perasaan cinta yang melimpah dan pesan bahwa harapan dapat berkembang di tengah kesulitan.
Dikutip dari Soompi, Senin, DAY6 mengungkapkan betapa bahagianya mereka telah merilis begitu banyak lagu melalui seri "The Book of Us" dan menunjukkan rasa terima kasih kepada penggemar karena telah menemani mereka melalui seluruh perjalanan panjang itu.
"Lagu ini menggambarkan cara seseorang memiliki keyakinan terhadap cinta, dan ini menyampaikan pesan bahwa selama ada cinta, Anda dapat melanjutkan berjalan maju bahkan jika Anda merasa seperti Anda akan hancur dan jatuh," kata DAY6 ketika ditanya soal lagu "You Make Me".
Mei lalu, bersamaan dengan perilisan "The Book Of Us: The Demon", DAY6 mengumumkan bahwa Sungjin dan Jae akan rehat dari kegiatan resmi karena gejala kecemasan psikologis.
Pada bulan Agustus, sisa anggota Young K, Wonpil, dan Dowoon membentuk sebuah unit bernama Even of Day dan merilis album "The Book of Us: Gluon".
Baca juga: Sungjin DAY6 akan jalani wajib militer hari ini
Menjelang perilisan baru, band berbagi bahwa mereka senang akhirnya bisa tampil di video musik mereka dengan formasi lengkap karena penggemar telah menunggu lama untuk melihat mereka semua bersama.
Diminta untuk memilih lagu favorit mereka dari album selain judul lagu, Jae mengungkapkan, "'Above the Clouds' adalah lagu yang saya tulis memikirkan seorang teman yang meninggal lama setelah berjuang melawan penyakit. Saya memikirkan saat saya memutuskan untuk hanya mengingat kenangan indah daripada yang menyedihkan saat saya menulis lagu, jadi itu adalah favorit saya di album."
Young K memilih "ONE" karena itu adalah lagu yang akan terdengar bagus di konser, sementara Wonpil memilih "Only" dan menjelaskan waktu para anggota merekam harmoni untuk lagu tersebut bersama-sama. Akhirnya, Dowoon mengatakan "Everyday We Fight" adalah lagu favoritnya karena memberinya energi dan motivasi untuk terus maju.
Leader DAY6, Sungjin, mendaftar wajib militer bulan lalu setelah menyelesaikan persiapan untuk album baru. Para anggota mengungkapkan bahwa mereka membuat banyak kenangan bersama sebelum wajib militer dan menegaskan bahwa mereka tidak mengkhawatirkannya karena dia adalah seseorang yang akan dicintai ke mana pun dia pergi dan apa yang dia lakukan.
Sejalan dengan tema album tentang cinta menjadi kekuatan, DAY6 berbagi bahwa dukungan dari penggemar mereka, My Day, memberikan energi untuk membuat mereka terus maju.
Selama setahun terakhir, Jae telah merilis beberapa lagu kolaborasi dengan artis lain. Sementara, Young K melebarkan sayapnya sebagai pembuat konten, DJ radio, dan musisi.
Sang keyboardist, Wonpil baru-baru ini berperan dalam musikal "Midnight Sun" sebagai karakter utama Ha Ram. Dia mengungkapkan bahwa dia menangis setelah membaca naskah untuk pertama kalinya dan memutuskan untuk membintangi musikal tersebut karena memiliki cerita yang mengharukan dan lagu-lagu yang bagus.
Sebagai penutup, grup tersebut membagikan kata-kata terakhir untuk penggemar mereka.
"Mungkin tidak mudah untuk menunggu, tapi kami sangat berterima kasih karena Anda selalu menunggu kami dan menyemangati kami. Ada kekuatan yang menyatukan kami, dan kami percaya kami bisa saling mengangkat saat jatuh," kata DAY6.
"Kami merasa bersyukur dan beruntung bahwa orang-orang yang mencintai DAY6 adalah My Day, jadi kami ingin memberi Anda kenyamanan dan kekuatan. Kami akan selalu terus bekerja keras untuk membawakan Anda musik yang bagus," pungkasnya.
Baca juga: DAY6 beri cuplikan film "comeback"
Baca juga: Usai dikritik, Jae DAY6 minta maaf dan setop siaran langsung
Baca juga: Youngjae GOT7, Onew SHINee akan main musikal "The Sun's Song"
Cerita DAY6 di lagu "You Make Me" dan mini album terbaru
19 April 2021 19:39 WIB
Grup band Korea Selatan DAY6. ANTARA/Twitter/day6official.
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2021
Tags: