Kupang (ANTARA) - KRI Tanjung Kambani-971 mulai mendistribusikan bantuan logistik untuk korban bencana alam akibat siklon Seroja di belasan kabupaten/kota yang ada di Nusa Tenggara Timur.

Panglima Koramada II Laksamana Muda TNI I N G Sudihartawan dalam keterangan yang diterima ANTARA di Kupang, Kamis mengatakan bahwa KRI Tanjung Kambani akan membawa bantuan logistik ke NTT untuk korban bencana alam NTT sebanyak 30 truk.

"Hari ini bertolak dari Surabaya menuju NTT," ujar dia.

Ia menjelaskan KRI Tanjung Kambani merupakan KRI ke empat yang kerahkan oleh Koarmada II TNI AL dari total lima KRI yang diperbantukan untuk melaksanakan misi kemanusiaan di provinsi berbasis kepulauan itu.

Sebelumnya KRI yang sudah diterjunkan adalah KRI Oswald Siahaan (OWA)-354, KRI Ahmad Yani-351 dan KRI Semarang atau KRI rumah sakit apung yang kini sudah berada di kabupaten Lembata.

Ia menjelaskan bahwa bantuan sosial yang terkumpul dan diberangkatkan ke NTT itu merupakan bantuan yang berasal dari Gubernur Jatim, Walikota Surabaya, Pangkoarmada II, Pangdam V/Brawijaya, Kapolda Jatim, Komandan Lantamal V, Kadissenlekal serta perwakilan masyarakat.

Baca juga: Wagub NTT apresiasi kapal wisata bendara Bermuda yang salurkan bantuan

Baca juga: Wagub NTT ultimatum pemda tak tumpuk logistik lima jam lebih


Bantuan ini diperoleh melalui kerja sama Satgas Penanggulangan Bencana Spotmar Koarmada II bekerja sama dengan Satgas Posko Bantuan Kemanusiaan Bencana Alam NTT Lantamal V/Surabaya,

“Bantuan sebanyak 30 truk yang rencana akan disalurkan dan dikirim ke NTT ini terdiri dari berbagai macam kebutuhan hidup sehari hari," ujar dia.

Bantuan logistik itu seperti, beras, mie instan, air mineral kemasan, pakaian layak pakai, makanan bayi, tenda, selimut, alat mandi, perlengkapan ibadah, obat-obatan, masker dan lainnya.

Terkait bantuan kemanusiaan dari Surabaya itu, Wakil gubernur NTT Josef Nae Soi ditemui di Kupang, menyampaikan terima kasihnya kepada pemerintah provinsi Jawa Timur dan juga kepada sejumlah pihak yang terus mengulurkan tangan membantu masyarakat NTT.

'Kita berterima kasih dengan bantuan yang dikirim oleh saudara-saudara kita dari daerah lain. Kita akan terima semuanya dan ini tentu saja sangat membantu," ujar dia.

Baca juga: TNI kerahkan KRI Ahmad Yani 351 kirim bantuan kemanusiaan ke NTT

Baca juga: Kemensos terima bantuan diproyeksikan untuk siapkan rumah warga di NTT