Jakarta (ANTARA News) - Rapat umum pemegang saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk di Jakarta, Jumat, memutuskan untuk membagikan dividen Rp261,41 per saham atau setara dengan 50 persen laba bersih tahun buku 2009 sebesar Rp11,3 triliun.

Vice President Public and Marketing Communication Telkom Eddy Kurnia di Jakarta mengatakan dividen akan dibayarkan pada 26 Juli 2010.

Eddy mengatakan sebelumnya perseroan sudah membagikan dividen interim sebesar Rp524,19 miliar dan dibayarkan pada 28 Desember 2009.

Sementara itu, agenda pergantian direksi ditunda lantaran pembahasan calon direksi Telkom di Tim Penilai Akhir masih belum tuntas. Kementerian BUMN menyiapkan tiga calon direksi Telkom yang berasal dari internal Telkom sendiri.(*)
(T.B008/R009)