Makassar (ANTARA News) - Walikota Makassar H Ilham Arief Sirajuddin mengatakan akan memboikot Ariel, vokalis band Peterpan, dari kegiatan musik di Makassar jika pelaku dalam video mesum yang beredar di internet terbukti Ariel.
"Kalau terbukti memang dia, maka kita akan boikot Ariel tampil di Makassar. Band Peterpan hanya bisa tampil jika tidak bersama Ariel," kata Ilham di Makassar, Rabu.
Dia mengatakan, artis yang dapat merusak moral dan mental generasi muda seharusnya dikenai sanksi sosial oleh masyarakat, salah satunya dengan memboikot aktivitas mereka dengan tidak memberikan izin pementasan.
Dia menilai peredaran video mesum melibatkan orang-orang mirip kedua artis itu perlu diusut tuntas oleh penegak hukum dan dikenai sanksi setimpal dan apabila pelakunya terbukti artis, masyarakat berhak memberikan sanksi moral kepadanya.
"Ini sebagai pelajaran bagi artis lainnya agar tidak berbuat serupa. Karena ada kecenderungan, artis yang merasa hebat untuk melakukan hal-hal yang melanggar moral dan nilai-nilai budaya serta agama seenaknya saja merekam hal-hal privasi kemudian diedarkan ke publik," katanya.
Ilham mengatakan, selain akan memboikot Ariel , pasangannya Luna Maya dan Cut Tari pun juga akan diboikot. "Jadi, siapapun akan kami boikot, tanpa pandang bulu," tegasnya.
Menanggapi hasil sebuah survei bahwa masyarakat Kota Makassar termasuk pengguna "internet mobile" tertinggi di Indonesia, ia mengatakan, hal itu patut disyukuri karena akan menunjukkan bahwa masyarakat di daerah ini tidak gagap teknologi.
Hanya saja, lanjutnya, masih perlu ditelusuri apakah penggunaan internet itu untuk hal-hal yang positif atau sebaliknya.
S036/R007
Walikota Makassar Boikot Ariel Peterpan
9 Juni 2010 11:55 WIB
peterpan (newpeterpanband.com)
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010
Tags: