Bogor (ANTARA News) - Mahasiswa Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor (IPB) meraih juara pertama kontes penjurian atau tilik ternak sapi perah kategori pelajar dan mahasiswa yang digelar Dewan Persusuan Nasional di Cikole, Lembang, Jabar.
IPB menyabet gelar pertama untuk nomor kelompok maupun perorangan, tidak hanya itu tim mahasiswa fakultas kedokteran hewan IPB juga meraih juara ketika lomba tersebut, kata Dekan Fakultas Peternakan IPB Dr.Ir. Lucky Abdullah, M.Agr. di Bogor, Rabu.
"Kami ucapkan selamat kepada para mahasiswa Fakultas Peternakan IPB yang telah memenangkan kontes penjurian sapi perah beberapa waktu lalu," katanya.
Kelompok mahasiswa yang meraih juara pertama tersebut terdiri atas Pria Sembada, Reiza Rizky, dan Angga Prasetya. Pria Sembada juga meraih juara pertama untuk perorangan.
Mereka berhak mendapatkan hadiah berupa trofi, sertifikat dan uang pembinaan Rp2 juta. Sementara juara perorangan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp1 juta.
Kontes ini diikuti berbagai perguruan tinggi dan sekolah menengah kejuruan diantaranya Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Padjajaran (Unpad), Universitas Diponegoro (Undip), beberapa sekolah menengah kejuruan. Untuk kelompok umum diikuti oleh peternak.
Lucky mengatakan kontes penjurian sapi perah ini sangat berarti mengingat minimnya penilik atau penilai sapi perah di Indonesia. Hal ini disebabkan karena tidak ada regenerasi untuk profesi ini.
Padahal, kata dia, penilik sapi tugasnya tidak bisa diremehkan terutama untuk memilih sapi perah berkualitas.
"Di negara kita penilik sapi perah ini masih kurang, karena regenerasinya yang masih minim," ujar Lucky.
(T.S022/A035/S026)
IPB Juara Kontes Tilik Ternak
2 Juni 2010 11:47 WIB
IPB (ANTARA/ist)
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010
Tags: