Sorong (ANTARA) - PT Pertamina mendukung kelancaran industri pariwisata di Provinsi Papua Barat dan Maluku dengan menyediakan bahan bakar ramah lingkungan bagi kapal pesiar wisata.
Unit Manager Communication, Relations dan CSR Papua Maluku PT Pertamina, Edi Mangun di Sorong, Minggu mengatakan pihaknya mendukung kelancaran industri pariwisata di Provinsi Papua Barat dan Maluku dengan menyediakan produk Pertamina Dex bahan bakar ramah lingkungan bagi kapal pesiar wisata.
Dia mengatakan, hal tersebut telah berjalan di Terminal BBM Pertamina Sorong yang menyalurkan bahan bakar Pertamina Dex bagi kapal pesiar wisata yang berlayar di wilayah Raja Ampat.
Menurutnya, Raja Ampat menyimpan keindahan alam baik dipermukaan maupun bawah laut yang terkenal di dunia. Raja Ampat juga menjadi rumah bagi spesies hewan langkah.
Baca juga: Tujuh kapal pesiar bakal berkunjung ke Pulau Lombok Oktober-Desember
Baca juga: Imigrasi: Tidak ada pelanggaran keimigrasian 18 WNA kru kapal pesiar
Sebagai kawasan wisata bahari yang menjadi destinasi wisata dunia maka perairan Raja Ampat menjadi alur pelayaran kapal wisata yang sangat padat baik kapal layar maupun kapal layar bermesin.
Karena itu, kata dia, Pertamina mendukung dengan bahan bakar ramah lingkungan ini sehingga alam tetap terjaga dan berkelanjutan bagi generasi yang akan datang.
Dukungan yang sama juga di lakukan di sejumlah daerah wisata di provinsi Maluku. Misalnya destinasi wisata yang ada di Ambon.
Sebab bahan bakar Pertamina DEX
merupakan varian tertinggi dari jenis gasoil yang dimiliki oleh Pertamina dan memenuhi standard UERO 4, dengan memiliki Cetane Number sebesar 53 dan sulfur diangka maksimum 300 part per milion (ppm) dan smembuat Pertamina DEX mampu melindungi mesin kendaraan dengan lebih maksimal dan ramah lingkungan.
Pertamina Dex juga merupakan bahan bakar minyak non subsidi jenis diesel yang dirancang untuk merespon berkembangnya kendaraan diesel yang membutuhkan performa mesin lebih baik serta ramah lingkungan dan sangat cocok digunakan untuk mesin diesel yang sudah menggunakan teknologi Common Rail.
Baca juga: Ketua DPD minta aparat awasi aktivitas kapal pesiar asing di Aceh
Baca juga: Kapal pesiar misterius melintas hebohkan masyarakat Raja Ampat
Pertamina sediakan bbm ramah lingkungan kapal pesiar
21 Maret 2021 18:10 WIB
Ilustrasi - Kapal pesiar MV The World saat masuk Raja Ampat. ANTARA/Ernes Kakisina
Pewarta: Ernes Broning Kakisina
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2021
Tags: