NBA
NBA longgarkan protokol bagi pemain dan staf yang telah divaksin
19 Maret 2021 10:31 WIB
Forward Philadelphia 76ers Tobias Harris (12) melakukan drive dihadang forward San Antonio Spurs Keldon Johnson (3) and center Jakob Poeltl (25) pada pertandingan NBA, Minggu (14/3/2021) di Wells Fargo Center. Philadelphia, Pennsylvania. ANTARA/REUTERS/Eric Hartline-USA TODAY Sports.
Jakarta (ANTARA) - Pemain dan staf NBA yang telah melakukan vaksinasi penuh COVID-19 diberikan kebebasan dari karantina dengan dibolehkan mennjamu keluarga dan teman dan diizinkan untuk makan di luar.
NBA, dalam pernyataan seperti dikutip Reuters, Jumat, menguraikan perubahan pada protokol kesehatan dan keselamatan terkait pandemi COVID-19. Aturan baru tersebut akan berlaku penuh untuk individu dua pekan setelah dosis akhir vaksin diterima.
Perubahan tersebut termasuk pencabutan penggunaan masker dalam persyaratan yang sudah ditentukan, menghilangkan karantina setelah terpapar COVID-19, mengizinkan kunjungan di rumah atau di jalan tanpa tes, dan menjadwalkan acara sponsor dan pemasaran secara tatap muka.
Pemain dan staf yang menerima dosis vaksin COVID-19 yang diperlukan, juga dapat bekerja dengan pelatih atau terapis -- yang juga harus divaksinasi penuh -- dan tidak lagi harus melakukan tes harian.
Pengumuman baru dari NBA ini muncul pada saat semakin banyak tim yang membuka jalan bagi penggemar untuk kembali ke arena.
Denver Nuggets kemarin mengatakan bahwa para penggemar dapat menghadiri pertandingan kandang di Denver mulai 2 April.
Baca juga: Beal dan Westbrook pimpin Wizards libas Jazz 131-122
NBA, dalam pernyataan seperti dikutip Reuters, Jumat, menguraikan perubahan pada protokol kesehatan dan keselamatan terkait pandemi COVID-19. Aturan baru tersebut akan berlaku penuh untuk individu dua pekan setelah dosis akhir vaksin diterima.
Perubahan tersebut termasuk pencabutan penggunaan masker dalam persyaratan yang sudah ditentukan, menghilangkan karantina setelah terpapar COVID-19, mengizinkan kunjungan di rumah atau di jalan tanpa tes, dan menjadwalkan acara sponsor dan pemasaran secara tatap muka.
Pemain dan staf yang menerima dosis vaksin COVID-19 yang diperlukan, juga dapat bekerja dengan pelatih atau terapis -- yang juga harus divaksinasi penuh -- dan tidak lagi harus melakukan tes harian.
Pengumuman baru dari NBA ini muncul pada saat semakin banyak tim yang membuka jalan bagi penggemar untuk kembali ke arena.
Denver Nuggets kemarin mengatakan bahwa para penggemar dapat menghadiri pertandingan kandang di Denver mulai 2 April.
Baca juga: Beal dan Westbrook pimpin Wizards libas Jazz 131-122
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2021
Tags: