Jakarta (ANTARA) - Grup idola K-Pop BTS kembali memecahkan rekor baru Guiness World Record untuk kategori “Most simultaneous viewers for a music video on YouTube Premieres” berkat penayangan "Dynamite" yang sangat diminati fansnya di seluruh dunia.
Melansir Soompi, Rabu, rekor itu diumumkan Guinness World Record pada Selasa (16/3), titel itu diraih BTS karena video klip "Dynamite" di penayangan perdana YouTube ditonton oleh 3 juta orang secara bersamaan.
Baca juga: Agensi BTS, Big Hit Entertainment akan ubah nama jadi HYBE Corporation
Berdasarkan statistik yang dicatat YouTube, lagu "Dynamite" yang dirilis 21 Agustus 2020 itu bahkan mencapai 101,1 juta penonton dalam kurun waktu 24 jam setelah perilisannya.
Lewat "Dynamite", BTS juga pertama kali menyanyikan lagu yang sepenuhnya berbahasa Inggris.
Lagu bergenre "disco-pop" itu dirilis di tengah pandemi COVID-19, lewat lagu itu ketujuh personel BTS ingin memberikan semangat kepada masyarakat global dan menunjukan apresiasi atas berharganya sebuah kehidupan.
Rekor baru BTS itu kembali menambah prestasi di Guinness World Record yang sebelumnya telah diraihnya yaitu untuk kategori “Most viewed YouTube video in 24 hours,” “Most viewed YouTube music video in 24 hours,” dan “Most viewed YouTube music video in 24 hours by a K-pop group".
Selain itu, BTS juga masih memegang rekor lainnya mulai dari penjualan album terbaik di Korea Selatan, hingga penonton terbanyak untuk konser langsung yang digelar secara daring.
Baca juga: BTS bilang pengalaman Grammy luar biasa dan terima kasih pada ARMY
Baca juga: BTS gagal menangkan Grammy Awards 2021
Baca juga: BTS tampilkan "Dynamite" di konser daring minggu amal Grammy
BTS pecahkan rekor baru di Guinness World Record berkat "Dynamite"
17 Maret 2021 08:19 WIB
Grup idola K-Pop BTS. (ANTARA/HO/twitter @BTS_twt)
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021
Tags: