Jakarta (ANTARA) - Data Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 menyatakan sebanyak 3.696.059 orang telah menjalani vaksinasi COVID-19 dosis pertama pada Kamis hingga pukul 12.00 WIB atau bertambah 121.361 orang dari hari sebelumnya.

Sementara orang yang mendapatkan vaksinasi dosis kedua bertambah sebanyak 32.737 atau total menjadi 1.295.615 orang. Adapun target sasaran vaksinasi sebanyak 40.349.051 orang dan sasaran vaksinasi untuk tenaga kesehatan sebanyak 1.468.764 orang.

Kasus terkonfirmasi COVID-19 bertambah 5.144 orang atau total kasus terkonfirmasi menjadi 1.403.722 orang dan kasus sembuh bertambah 8.170 atau total menjadi 1.224.603 pasien.

Data dari laman covid19.go.id menyebutkan jumlah kasus meninggal bertambah 117 atau total menjadi 38.049 orang. Sementara suspect sebanyak 61.523 orang, . Adapun kasus aktif bertambah 2.143 atau secara kumulatif mencapai 141.070 pasien.

Tambahan kasus terkonfirmasi COVID-19 paling banyak terjadi DKI Jakarta sebanyak 1.754 orang, menyusul Jawa Barat dengan tambahan 781 pasien, sementara Kalimantan Timur berada di bawahnya dengan 438 pasien.