Jakarta (ANTARA) - Pemilik Houston Rockets, Tilman Fertitta, mengatakan akan memensiunkan jersey bernomor punggung 13 milik mantan pemainnya, James Harden, sebagai bentuk penghormatan tim atas kesuksesan yang diraih selama delapan musim bersama klub NBA tersebut.

James Harden selalu masuk ke dalam jajaran pemain All-Star NBA pada setiap musim bersama Houston Rockets serta mencatatkan rekor klub lewat lemparan tripoin (2.029), tembakan bebas (5.554) dan assist (4.796).

Peraih gelar pemain terbaik (MVP) NBA musim 2018 itu kemudian dijual ke Brooklyn Nets dalam jendela transfer Januari lalu setelah hubungannya dengan Rockets dirumorkan berjalan kurang baik.

Baca juga: Harden tolak perpanjang kontrak dengan Rockets, ingin ke Nets
Baca juga: Nets resmi umumkan kedatangan James Harden


“James Harden akan selalu menjadi Rocket,” kata Fertitta dikutip Reuters, Rabu.

“Tentu saja kami akan memensiunkan jersey miliknya. Dia membuat tiga tahun pertama saya memiliki tim tak terlupakan,” katanya.

“Kesuksesannya bersama tim selama delapan tahun ini serta memori yang dia ciptakan untuk para penggemar merupakan hal yang luar biasa.”

Jika jersey tersebut dipensiunkan, Harden akan bergabung dengan legenda-legenda Houston lainnya, seperti Calvin Murphy, Moses Malone, Hakeem Olajuwon, Rudy Tomjanovich, Clyde Drexler dan Yao Ming yang kausnya menghiasi langit-langit Toyota Center.

Baca juga: James Harden cetak triple-double pada laga debutnya di Nets
Baca juga: James Harden dan Anthony Davis masuk cadangan All-Star Game
Baca juga: Thunder putuskan tidak akan menjamu penggemar untuk musim 2020-21