"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur antara sore dan malam hari," tulis BMKG di laman resminya, Rabu.
Baca juga: Ribuan satgas sampah disiagakan 24 jam hadapi cuaca ekstrem Jakarta
Sementara, Jakarta Selatan, Jakarta Utara, Jakarta Timur, dan Kepulauan Seribu cuaca pada pagi hari diprediksi berawan.
Kemudian memasuki siang hari, wilayah administrasi Jakarta Barat dan Jakarta Pusat diprediksi mengalami hujan ringan.
Baca juga: Pemprov DKI Jakarta imbau warga waspadai cuaca ekstrem
Sementara itu, suhu udara diperkirakan berkisar 24-32 derajat Celcius. Jakarta Barat akan berada pada rentang 24-31 derajat, Jakarta Pusat 25-32 derajat.
Berikutnya, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan pada rentang 24-32 derajat, sedangkan Jakarta Utara berkisar 25-32 derajat, dan Kepulauan Seribu 26-30 derajat.
Baca juga: BMKG ingatkan sejumlah daerah masih berpotensi hujan lebat dan banjir