Jakarta (ANTARA) - Kiper muda Persib Bandung yang dipanggil dalam pemusatan latihan tim nasional Indonesia untuk SEA Games, Erlangga Setyo, ingin membalas kepercayaan yang diberikan pelatih Shin Tae-yong dengan memberikan penampilan terbaik selama menjalani TC.

Erlangga menjadi pemain paling muda yang ada di skuad timnas untuk TC kali ini. Dirinya masuk dalam 36 pemain yang mendapat pemanggilan bersama satu kiper Persib lainnya Aqil Savik. Di usianya saat ini, ia juga masih berpeluang besar tampil untuk Piala Dunia U-20 2023 nanti.

"Saya sangat bersyukur bisa dapat panggilan Timnas. Banyak hal positif bisa didapat. Selain ilmu dan jam terbang, banyak pengalaman berharga bisa saya dapatkan. Saya harus kerja keras untuk itu semua," ujar Erlangga seperti dikutip dalam laman resmi klub, Senin.

Baca juga: Kiper Persib bidik satu tempat di timnas U-19

Pemain kelahiran Jember, Jawa Timur, tersebut kerap menjadi pilihan Shin dalam seleksi timnas. Sebelum bergabung bersama timnas U-22, ia juga masuk dalam TC timnas U-19 yang dikirimkan ke Spanyol.

Disinggung persiapan menjalani TC, Erlangga mengatakan bahwa dirinya tetap memperhatikan kondisi fisik dengan berlatih secara mandiri di rumah kala menyelesaikan TC timnnas U-19.

"Persiapan, secara fisik dan mental saya sudah siap mengikuti pemusatan latihan. Selama ini pun, latihan tetap dilakukan untuk menjaga kebugaran," kata dia.

Baca juga: Shin Tae-yong akui sulit rotasi kiper timnas U-19

Sesuai agenda, Aqil dan Erlangga sudah bergabung bersama skuad Garuda di Jakarta mulai 8 Februari 2021 di Jakarta. Pemusatan latihan ini akan berlangsung hingga tanggal 28 Februari 2021 mendatang.

Selain menjalani TC di Jakarta, Rencananya PSSI akan mengirimkan tim nasional U-22 ke Korea Selatan dan Uni Emirat Arab (UAE) untuk menjalani pemusatan latihan (TC) persiapan SEA Games 2021.

"Itu merupakan 'road map' dari pelatih Shin Tae-yong dan Direktur Teknik PSSI (Indra Sjafri-red)," ujar pelaksana tugas Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi.

Baca juga: Kiper timnas U-19 bertekad wujudkan mimpi bermain di Eropa