Produsen layar asal Korea Selatan tersebut mengatakan produksi massal layar OLED 90Hz untuk laptop akan dimulai pada Maret.
Afiliasi dari Samsung Group itu mengatakan sebagian besar laptop di pasaran saat ini hadir dengan tampilan refresh rate 60Hz, namun produk terbarunya akan memberikan pengalaman lebih mulus bagi pengguna.
Baca juga: Review - Mengulik ketahanan ponsel "entry level" Samsung Galaxy A02s
Baca juga: Galaxy S21 bakal jadi ponsel 5G termurah Samsung
"Samsung Display membantu memperkenalkan perubahan besar di pasar karena bekerja sama erat dengan produsen global. Dalam merender gambar statis 90 kali per detik, mereka akan membuat gerakan terlihat lebih hidup, atau lebih tajam, dari perspektif warna," kata Samsung Display, dikutip dari Yonhap, Jumat.
Perusahaan tersebut mengatakan tampilan OLED sebenarnya memiliki waktu respons layar yang lebih cepat daripada layar LCD dengan refresh rate yang sama.
"Layar OLED 90Hz menawarkan pengendaraan kecepatan tinggi yang sebenarnya setara dengan layar LCD 120Hz," menurut Samsung Display, setelah hasil pengujiannya menunjukkan bahwa gambar dari OLED 90Hz dan layar LCD dengan refresh rate 120Hz, masing-masing adalah 0,9 mm dan 1 mm.
Samsung berharap produk layar barunya itu dapat membukukan penjualan dengan cepat karena permintaan laptop meningkat menyusul peningkatan aktivitas kerja dari rumah, pembelajaran jarak jauh dan hiburan online di tengah pandemi.
Menurut peneliti pasar TrendForce, pengiriman notebook secara global pada 2021 diproyeksikan mencapai 216,8 juta unit, naik 8,1 persen dari tahun lalu.
Baca juga: Samsung berencana jual semua ponsel tanpa charger
Baca juga: Samsung luncurkan chip flagship Exynos 2100