Kiev (ANTARA) - Kementerian Kesehatan Ukraina berharap penguncian COVID-19 ketat di negara itu berakhir sesuai yang dijadwalkan pada 25 Januari, demikian dilaporkan kantor berita Ukraina Interfax, yang mengutip wakil menteri terkait pada Kamis.

Pekan lalu, pemerintah Ukraina menutup sekolah, restoran dan tempat latihan kebugaran.

Wakil Menteri Kesehtan Viktor Lyashko mengatakan kementerian berharap dapat keluar dari penguncian pada 25 Januari mendatang dan tidak memberlakukan kembali aturan apa pun ke depannya.

Jumlah kasus baru COVID-19 di Ukraina menurun pada awal Januari menjadi kurang dari 10.000 setiap harinya, dari tingkat rekor pada pertengahan Desember.

Ukraina hingga 14 Januari mencatat lebih dari 1,1 juta kasus COVID-19, dengan 20.376 kematian.

Sumber: Reuters

Baca juga: Ukraina perketat 'lockdown', tutup sekolah dan restoran

Baca juga: Menteri kesehatan Ukraina positif COVID-19


Presiden Ukraina Kunjungi Candi Borobudur