Medan (ANTARA) - Jumlah pasien terkonfirmasi COVID-19 di Sumut bertambah 89 orang sehingga total hingga 3 Januari sudah sebanyak 18.408.

Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah di Medan, Ahad, menyebutkan Kota Medan masih tetap menjadi daerah dengan kontribusi terbesar dalam jumlah pasien terkonfirmasi di Sumut.

"Dari total 18.408 pasien terkonfirmasi COVID-19 di Sumut, sebanyak 8.900 orang dari Kota Medan," katanya.

Setelah Kota Medan, warga terbanyak yang terpapar COVID-19 berasal dari Deliserdang sebanyak 2.207 dan 584 pasien dari Pematang Siantar.

Baca juga: Satgas: Dua pasien terkonfirmasi COVID-19 di Sumut meninggal

Baca juga: Hari ini, operasional tempat usaha di Sumut dibatasi hingga 21.00 WIB


Bertambahnya pasien COVID-19, memprihatinkan Satgas Penanganan COVID-19 Sumut.

Masyarakat diminta semakin meningkatkan kesadaran untuk mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan.
.
Apalagi jumlah pasien meninggal juga sudah cukup banyak atau 683 orang hingga 3 Januari 2020.

"Pada 3 Januari tidak ada pasien yang meninggal sehingga total kasus kematian akibat COVID-19 di Sumut masih tetap sama dengan posisi di 2 Januari yang sebanyak 683," ujar Aris.

Pada 2 Januari ada penambahan pasien meninggal dua orang yakni. masing-masing satu dari Medan dan Karo.*

Baca juga: Gubernur Sumut minta kepala daerah cegah kegiatan malam tahun baru

Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Sumut bertambah 78 menjadi 17.810 kasus