Jakarta (ANTARA) - Sutradara film "Don't Worry Darling" Olivia Wilde mengungkapkan alasan mengapa aktor Shia LaBeouf dikeluarkan dari proyek film sebagai pemeran utama.

Pada bulan September, LaBeouf telah digantikan oleh Harry Styles sebagai pemeran utama pria dalam film tersebut.

Sebelumnya dilaporkan bahwa LaBeouf meninggalkan proyek karena konflik penjadwalan. Namun, baru-baru ini, tersiar kabar bahwa sebenarnya LaBeouf dipecat dari proyek oleh Wilde karena dugaan perilaku buruk.

"Pada bulan September, LaBeouf secara resmi dipindahkan dari proyek tersebut. Sebaliknya, sumber studio mengumumkan bahwa Harry Styles akan menggantikannya, dengan alasan konflik penjadwalan. Ternyata itu bukan cerita lengkapnya," Variety melansir, dikutip Sabtu.

Baca juga: Shia LaBeouf ditangkap gara-gara mabuk dan meracau

"LaBeouf sebenarnya dikeluarkan dari film. Meskipun syuting belum dimulai ketika LaBeouf pergi, orang dalam yang dekat dengan proyek mengatakan LaBeouf menunjukkan perilaku yang buruk dan gayanya bentrok dengan para pemain dan kru, termasuk Wilde, yang akhirnya memecatnya," lanjut laporan tersebut.

"Dia bukan orang yang mudah diajak bekerja sama," kata sumber yang dekat dengan proyek "Don't Worry Darling" kepada Variety, menambahkan bahwa aktor tersebut "tidak menyenangkan" bagi Wilde, para pemeran, dan kru lainnya.

Dugaan pemecatan LaBeouf dari "Don't Worry Darling" terjadi sekitar tiga bulan sebelum penyanyi dan aktris FKA Twigs mengajukan gugatan terhadap LaBeouf atas dugaan pelecehan seksual.

Baca juga: Shia LaBeouf didakwa lakukan penyerangan dalam protes anti-Trump

FKA Twigs beradu akting dengan LaBeouf dalam film "Honey Boy" dan kedua artis tersebut berkencan selama sekitar satu tahun. Gugatan tersebut menuduh LaBeouf melakukan kekerasan termasuk pencekikan dan secara sengaja memberikan FKA Twins penyakit menular seksual.

Wilde adalah salah satu dari beberapa wanita di Hollywood yang menunjukkan dukungan untuk FKA Twigs di media sosial.

Menyusul gugatan tersebut, Netflix menghapus nama LaBeouf dari halaman kampanye penghargaan FYC untuk filmnya, "Pieces of a Woman".

Film yang disutradarai oleh Kornél Mundruczó ini dibintangi oleh LaBeouf dan Vanessa Kirby. Berkat perannya, Kirby berhasil memenangkan piala untuk Aktris Terbaik di Festival Film Venesia dan digadang-gadang sebagai salah satu pesaing utama untuk nominasi Oscar.

Sejumlah media Amerika Serikat telah berusaha menghubungi perwakilan Wilde dan LaBeouf untuk mengomentari lebih lanjut tentang dugaan pemecatan aktor tersebut dari "Don't Worry Darling", namun masih belum ada tanggapan.

Baca juga: Shia LaBeouf dituduh mantan pacar lakukan kekerasan

Baca juga: Shia LaBeouf didakwa atas pemukulan dan pencurian