Batam (ANTARA) - Satuan Tugas COVID-19 Kota Batam Kepulauan Riau mencatat tambahan 64 orang yang sembuh, hingga totalnya mencapai 4.321 orang pulih dari paparan Virus Corona.
"Pada 23 Desember terdapat penambahan 11 kasus positif dan 64 pasien sembuh," kata Juru Bicara Satuan Tugas COVID-19 Kota, Azril Apriansyah dalam keterangan tertulis, Kamis.
Dengan penambahan 11 pasien positif COVID-19, maka totalnya hingga Kamis mencapai 4.866 orang.
Satuan tugas juga mencatat terdapat 125 orang yang meninggal dan 420 orang yang masih dalam perawatan di 14 rumah sakit dan juga isolasi mandiri.
Baca juga: 4.855 warga Batam positif COVID-19
Baca juga: 125 orang sembuh, satu kecamatan di Batam jadi zona merah muda
Sementara itu, dari tambahan 11 orang yang positif COVID-19, sebanyak enam orang di antaranya bergejala dan lima orang lainnya tanpa gejala.
Dengan tambahan tersebut, tujuh kecamatan di pulau utama berzona merah, yaitu Batuampar dengan 22 orang masih dalam perawatan, Sekupang dengan 99 orang, Batuaji dengan 36 orang, Sagulung dengan 32 orang, Lubuk Baja dengan 54 orang, Nongsa dengan 30 orang, dan Batam Kota dengan 110 orang.
Dua kecamatan di pulau utama lainnya berzona merah muda, yaitu Sei Beduk dan Bengkong dengan masing-masing 16 orang dan 19 orang yang masih dalam perawatan karena COVID-19.
Satu kecamatan di pulau penyangga berzona kuning yaitu Belakangpadang dengan dua orang masih dirawat.
Sedang dua kecamatan di pulau penyangga lainnya yaitu Bulang dan Galang zona hijau, tanpa kasus aktif COVID-19.
Sementara itu, Wali Kota Batam Muhammad Rudi terus mengingatkan warganya untuk menerapkan protokol kesehatan, yaitu mengenakan masker, rajin mencuci tangan, dan menjaga jarak, agar terhindar dari paparan SARS-CoV-2.
Ia menegaskan apabila masyarakat ingin ekonomi kembali pulih, maka harus mengalahkan COVID-19 lebih dulu.*
Baca juga: 4.807 warga Batam positif COVID-19
Baca juga: 4.741 warga Batam positif COVID-19
Total 4.321 warga Batam sembuh dari COVID-19
24 Desember 2020 18:34 WIB
Dokumentasi - Anggota KPU Kota Batam, Sastra Tamami menjalani tes usap COVID-19, beberapa waktu lalu. ANTARA/Yuniati Jannatun Naim/aa.
Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020
Tags: