Jakarta (ANTARA News) - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono akan membuka kongres II Partai Demokrat di Hotel Mason Pine di Padalarang Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jumat.
"Kongres dijadwalkan dibuka Pak Yudhoyono pada pukul 20:00 hingga selesai," kata Ketua Panitia Pelaksana Kongres II Partai Demokrat Didik Mukrianto ketika dihubungi melalui telepon seluler, Jumat.
Dikatakannya, pembukaan kongres akan dihadiri sekitar 1.750 orang baik peserta maupun undangan.
Undangan yang hadir di antaranya ketua umum partai politik anggota koalisi.
Sedangkan peserta kongres yakni pengurus dewan pimpinan cabang (DPC) dari 497 kabupaten/kota, dewan pimpinan daerah (DPD) dari 33 provinsi, serta dewan pimpinan pusat (DPP).
Jadwal acara yang dibagikan panitia pelaksana tertulis pemilihan ketua umum dan pembentukan formatur pada Minggu (23/5) siang tertutup untuk pers.
Menurut Didik, kebijakan tertutup karena kapasitas ruangan terbatas sehingga tidak bisa menampung jika pers juga ikut hadir di ruangan tersebut.
Menjawab pertanyaan apakah tidak bisa berlangsung terbuka karena substansi kongres pada pemilihan ketua umum.
Ia mengatakan, sampai saat ini keputusannya tertutup. "Doakan saja mudah-mudahan bisa terbuka".
Kongres II Partai Demokrat akan berlangsung selama tiga hari sejak Jumat hingga Minggu (23/5).
(R024/B010)
Yudhoyono akan Buka Kongres Partai Demokrat
21 Mei 2010 12:05 WIB
Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010
Tags: