Makassar (ANTARA) - Universitas Hasanuddin bersama Pemerintah Kabupaten Barru fokus membahas implementasi rencana pembukaan kelas vokasi yakni Program Studi Teknologi Ternak dan Prodi Wisata Bahari di Kabupaten Barru.

Wakil Rektor Bidang Akademik Unhas Prof Dr Muh Restu MP di Makassar, Rabu, menjelaskan beberapa hal yang harus dipersiapkan untuk membuka kelas vokasi ini.

Dari sisi kesiapan prodi, kata dia, Unhas telah menyusun proposal untuk Prodi Teknologi Pakan Ternak dan Prodi Wisata Bahari.

Ia menjelaskan, dokumen pembukaan prodi telah berjalan sesuai mekanisme yang ada di Unhas sebagai perguruan tinggi negeri (PTN) Badan Hukum.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Keuangan Unhas Prof Sumbangan menyampaikan terkait proses pengelolaan aset yang akan dimanfaatkan sebagai lokasi kampus vokasi tersebut.

Selain gedung perkuliahan, juga membutuhkan lahan praktikum dan mitra pendukung dalam praktek lapang.

Sekretaris Daerah Kabupaten Barru Dr Abustan Andi Bintang pertemuan adalah untuk mendiskusikan langkah-langkah yang perlu diambil untuk pembukaan kelas vokasi Unhas di Barru.

Dari pertemuan ini, Pemerintah Kabupaten Barru dapat mempersiapkan dengan baik agar kelas vokasi bisa segera terwujud.

Pada akhir pertemuan, disepakati pembentukan tim teknis lanjutan guna membicarakan secara detail persiapan pembukaan kelas vokasi tersebut, utamanya mengenai kurikulum, sarana dan prasarana dan hal-hal administratif lain yang dibutuhkan.

Baca juga: Kemenkes buka Program S2 gelar ganda FKM Unhas dan Griffith University

Baca juga: Bantuan Al Quran disalurkan ACT kepada santri di Barru-Sulsel

Baca juga: LPPM Unhas tetapkan empat pulau di Pangkep menjadi pulau binaan

Baca juga: Terindikasi positif narkoba bakal calon Wakil Bupati Barru diganti